DISPORA KALTIM – Pekan Paralimpic Provinsi (Peparprov) Kalimantan Timur (Kaltim) ke-4 tahun 2023 resmi digelar. Acara pembukaan Peparprov berlangsung meriah di Balikpapan Sport and Convention Center (BSCC) Dome, Kota Balikpapan, Rabu (15/11/2023) malam.
Pembukaan dilakukan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Pariwisata (Disporapar) Prov. Kaltim Agus Hari Kesuma (AHK) mewakili Penjabat (Pj) Gubernur Kaltim. Acara pembukaan di tandai dengan tari-tarian defile dan pemberian secara simbolis kartu Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan bagi atlet.
Ada sebanyak 585 peserta dari sembilan kabupaten/kota di Kaltim yang mengikuti ajang tahunan para atlet penyandang ketidakmampuan seseorang untuk melakukan aktivitas tertentu, seperti fisik, sensorik, intelektual, mental atau mental (disabilitas) yang tergabung dalam National Paralympic Committee (NPC) ini. Mereka terdiri dari 486 atlet dan 99 pelatihan, beserta official.
Kepala Dispora Kaltim AHK mengatakan, pelaksanaan Peparprov ke 4 ini sekaligus menjadi ajang seleksi bagi atlet paralympic untuk bisa berprestasi dan mewakili Kaltim pada ajang Pepar Nasional di Medan dan Aceh pada tahun 2024, ”Kami mengapresiasi atlet paralympic yang diturunkan masing-masing kabupaten kota,” ujarnya.
Pekarprov ini juga menjadi ajang pembuktian bagi para atlet disabilitas untuk membuktikan bahwa, walaupun dengan segala keterbatasan yang dimiliki para atlet disabilitas ini, namun tidak menyurutkan semangat para atlet disabilitas ini, untuk ikut berkompetisi.
“Para atlet disabilitas ini juga mempunyai hak yang sama dengan para atlet normal pada umumnya,” Agus Hari Kesuma.
Kesembilan kabupaten dan kota Se-Kaltim yang mengikuti Peparprov Kaltim ke empat tahun 2023 ini, diantaranya, Kota Balikpapan selaku tuan Rumah, Kota Samarinda, Kota Bontang, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), Kabupaten Kutai Timur (Kutim), Kabupaten Kutai Barat (Kubar), Kabupaten Penajam Paser Utara, Kabupaten Paser, dan Kabupaten Berau.
Adapun cabang olahraga (Cabor) yang dipertandingkan yakni ada 13 cabor. Diantaranya, renang, atletik, Bosia, panahan dengan 8 venue yakni Dome, lapangan Tenis Indors, Lapangan Menembak, Kolam Renang Mulawarman, Lapangan Sudirman, Hevindo dan Lapangan Merdeka. Pelaksanaan.
Para atlet akan berlaga pada pertandingan yang digelar mulai tanggal 15 hingga 20 November 2023. Mereka akan memainkan 582 nomor tanding yang memperebutkan 582 medali emas, 582 medali perak dan 765 medali perunggu.
Sementara Kepala Disporapar Kota Balikpapan Cokorda Ratih Kusuma berpesan kepada atlet untuk menjunjung tinggi sportivitas raih prestasi setingginya untuk mengharumkan kabupaten kota Se-Kaltim, “Harapan kami para atlet dapat bisa mempertahankan bahkan meningkatkan prestasinya baik nasional maupun internasional,” katanya.
Bagi peserta juga mendapat akomodasi transportasi dan hotel dengan pembiayaan dari APBD Kaltim 2023. Untuk itu, sangat penting adanya Peparprov ke 4 ini yang mengambil tema bangkit satu tekad meraih kemenangan.
”Peparprov di Kota Beriman Balikpapan bukan hanya soal bicara prestasi, namun juga lebih ajang silaturahmi sesama atlet, pelatih dan official yang tergabung dalam NPCI. Disamping itu Peparprov bagian dari pembinaan atlet yang bertujuan meningkatkan prestasi baik tingkat Prov. Nasional maupun Internasional,” tegasnya.
Ratih juga melanjutkan, merupakan sebuah kehormatan bagi Kota Balikpapan, menjadi tuan rumah, untuk melaksanakan Pepar Prov. Kaltim ke-4 tahun 2023.
Baginya, Perhelatan ini menjadi bukti nyata bahwa Balikpapan memberi apresiasi yang tinggi bagi seluruh atlet dan pelatih NPC , baik yang berada di bawah naungan kota maupun Prov. hingga Dinas Pemuda Olahraga.
Dengan tema, Bangkit Satu Tekad Meraih Kemenangan di Kota Beriman Balikpapan, menurut Ratih, bukan hanya tentang meraih prestasi yang menakjubkan, tetapi lebih kepada ajang silaturahmi sesama atlet dan pelatih yang tergabung dalam NPC. []
Penulis: Rangga Satria | Penyunting : Agus Pujo Sarjono