Pasar Ramadhan Bakal Dipindah, Ini Alternatif Lokasinya

SAMARINDA – PASAR Ramadhan di lapangan parkir Gelanggang Olah Raga (GOR) Segiri, Jalan Kusuma Bangsa, Samarinda, tahun ini bakal dipindah lokasinya. Wali Kota Samarinda Andi Harun beralasan, pemindahan tersebut dikarenakan proyek revitalisasi GOR Segiri.

Menurut Wali Kota Andi Harun, Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda perlu memikirkan langkah yang tepat agar Pasar Ramadhan tetap berlangsung tahun ini. Meski tidak lagi diadakan di lokasi semula.

“Pertimbangan keamanan dan keselamatan masyarakat menjadi prioritas utama dalam melaksanakan kegiatan di Sport Hall GOR Segiri. Jika ditemukan kendala yang menghambat penyelenggaraan acara pasar ramadhan di lokasi ini,” ucapnya saat wawancara dengan awak media di GOR Segiri Jalan Kusuma Bangsa Samarinda, Jum’at (16/2/2024).

Dia juga menjelaskan bahwa saat ini Pemkot Samarinda sedang mempertimbangkan beberapa alternatif. Salah satunya adalah pemindahan ke Folder Air Hitam dan opsi lainnya adalah pengembangan di sekitar Taman Bebaya yang saat ini masih dalam tahap kajian.

“Keputusan ini tidak hanya melibatkan pemindahan lokasi pasar ramadhan, tetapi juga mengevaluasi dampak positif terhadap roda perekonomian dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) setempat,” ujarnya.

Dia mengatakan, pihaknya berusaha menjaga keselarasan antara pengembangan GOR Segiri sebagai fasilitas olah raga dan rekreasi, sambil tetap memberikan ruang bagi tradisi pasar ramadhan yang telah menjadi bagian integral dari kehidupan masyarakat Samarinda.

“Pemkot Samarinda berharap dapat mencapai solusi yang optimal untuk menjaga tradisi pasar ramadhan sambil mendukung pembangunan infrastruktur dan fasilitas publik yang lebih baik,” pungkasnya. []

Penulis: Himawan Yokominarno | Penyunting: Agus P Sarjono

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com