Agustus 2024, Mahakam Run Siap Digelar Kembali

SAMARINDA – OLAH raga lari telah menjadi tren dua tahun belakangan ini, terutama di Bumi Etam, Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim). Selain sehat, aktivitas berlari melewati kawasan menarik, khususnya di Kota Samarinda, Kaltim menjadi daya tarik tersendiri.

Setelah sukses diadakan pada tahun 2022 lalu, Mahakam Run siap digelar kembali di Tepian Sungai Mahakam Samarinda tahun ini. Rencananya, kegiatan tersebut akan diadakan pada tanggal 25 Agustus 2024, sekaligus memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI).

Wakil Ketua Komisi X Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI Hetifah Sjaifudian selaku pengganggas acara itu mengungkapkan, Mahakam Run 2024 akan menjadi salah satu event sport tourism terbesar yang ada di Kaltim.

“Mahakam Run 2024 mengusung konsep penggabungan antara olahraga, pariwisata dan inklusif sebagai perwujudan konsep tren lari masa kini,” ujar anggota dewan dari daerah pemilihan (dapil) Kaltim ini, Selasa (14/5/2024).

Dia berharap, para pelari tidak hanya ikut olahraga lari saja, tetapi juga bisa berwisata sambil menikmati keindahan alam dan budaya Kaltim. Untuk itu tegas dia, tema yang diangkat pada Mahakam Run 2024 ini adalah “Explore The Beauty of East Borneo”.

“Melihat antusiasme para pelari dua tahun lalu, saya sangat bersemangat dan tidak sabar untuk menggelar Mahakam Run 2024. Saya berharap semua kalangan baik dari masyarakat umum, pelajar, mahasiswa, professional, maupun komunitas lari bisa ikut memeriahkan Mahakam Run tahun ini,” ungkap politisi Partai Golkar ini. []

Penulis: Rangga Satria | Penyunting: Agus P Sarjono

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com