TENGGARONG – MENJAWAB kelangkaan tabung gas elpigi 3 kilogram di Tenggarong, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), PT Putra Tenggarong Persada menggelar operasi tabung gas murah di Halaman Stadion Rondong Demang, Tenggarong, Senin (10/06/2024) pagi.
Masyarakat yang merasakan kelangkaan gas melon tersebut, lalu berbondong-bondong mengantri untuk mendapatkan gas 3 kilogram dengan harga murah. Pasalnya, harga gas elpiji 3 kilogram itu belakangan telah menembus harga Rp50 ribu per tabung.
Manager PT Putra Tenggarong Persada Purnama menyebutkan, operasi tabung gas murah yang dilakukan pihaknya merupakan arahan langsung dari PT Pertamina. Salah satu tujuannya adalah untuk menghindari penimbunan tabung gas oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab sehingga menyebabkan kelangkaan tabung gas 3 kg di masyarakat.
Dalam operasi tabung gas murah tersebut ungkap Purnama, PT Putra Tenggarong Persada menyiapkan sebanyak 560 tabung gas elpiji 3 kg untuk masyarakat dengan harga jual Rp19 ribu per tabung.
Namun masyarakat yang ingin mendapatkannya harus memenuhi beberapa persyaratan. Antara lain, Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau Kartu Keluarga (KK) untuk masyarakat yang ingin membeli gas tersebut.
“Banyak masyarakat yang antri dari sebelum jam 10, bahkan 560 tabung elpiji 3 kg yang kita sediakan sudah ludes sebelum jam 12 siang,” ucap Purnama.
Selain menggelar operasi tabung gas murah, PT Putra Tenggarong Persada juga aktif melakukan monitoring ke toko-toko di Tenggarong yang menjual gas elpiji 3 kilogram.
“Setelah hari ini, kami akan lakukan operasi tabung murah kembali. Namun belum bisa memastikan, kapan dan di mana tempatnya,” pungkas Purnama. []
PT Putra Tenggarong Persada dalam hal terjadinya kelangkaan tabung elpiji 3 kg aktif lakukan monitoring ke toko-toko yang ada di Tenggarong.[]
Penulis: Jemi Irlanda Haikal | Penyunting: Agus P Sarjono