Pj Gubernur Kaltim Salurkan 10 Sapi Kurban untuk 3 Kabupaten/Kota

SAMARINDA – BANTUAN kemasyarakatan Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) dalam rangka Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah/2024 Masehi berupa hewan kurban sapi untuk Masjid Nurul Mu’minin, Samarinda diserahkan secara simbolis oleh Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (DPKH) Provinsi Kaltim Fahmi Himawan.

“Sebenarnya ada sepuluh ekor sapi bantuan kemasyarakatan Pj Gubernur Kaltim menyambut Hari Raya Idul Adha 1445 H tahun ini,” ujar Fahmi kepada awak media di Sekertariat Majelis Talim Khadijah Odah Etam, Samarinda, Minggu (16/06/2024).

Kesepuluh ekor hewan kurban itu jelasnya lagi, enam ekor sapi diantaranya dibagikan di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) dan dua ekor lainnya di Kota Balikpapan. Di Samarinda juga ada dua ekor, masing-masing satu untuk Masjid Islamic Center dan satu ekor untuk Masjid Nurul Mu’minin Pemprov Kaltim.

Dia mengatakan, dengan semangat berkorban yang berasal dari makna Hari Raya Idul Adha Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltim turut mengambil bagian ikut berkorban sebagai bentuk apresiasi kepada masyarakat Kaltim yang telah berkorban menjaga keamanan, kedamaian dan ketentraman di Kaltim.

“Bentuan sapi ini sebagai bentuk rasa syukur Pemprov Kaltim atas kondisi Kaltim aman, dan masyarakatnya sejahtera. Selain juga sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat Kaltim, terutama umat Islam yang sedang merayakan Hari Raya Idul Adha,” kata pria berkacamata ini.

Diungkapkan Fahmi, bantuan sapi tersebut dipelihara di Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Pembibitan Ternak dan Hijauan Pangan (PTHP) Kecamatan Api-Api, Kabupaten PPU.

“Sapinya berasal dari peternak lokal, karena tidak mungkin kita mengambil dari luar sementara peternak lokal masih banyak tersedia dengan bobot sapi yang memadai,” ungkapnya.

 

Fahmi berharap, dengan bantuan sepuluh ekor sapi yang telah disebar di tiga kabupaten/kota di Kaltim itu, masyarakat dapat merasakan kebahagiaan bersama saat Hari Raya Idul Adha 1445 H.

“Harapannya, apa yang diserahkan Pj Gubernur Kaltim ini bisa dinikmati dan dirasakan oleh masyarakat Kaltim. Jangan dilihat dari jumlah dan bobotnya, tetapi terpenting adalah makna kebersamaan antara pemerintah dengan masyarakat,” tutup Fahmi. []

Penulis: Guntur Riyadi | Penyunting: Agus P Sarjono

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com