Rondong Demang Siap Sambut Kontingen Jumbara 2024

TENGGARONG – HALAMAN parkir Komplek Stadion Rondong Demang, Tenggarong, Kamis (27/06/2024), tengah bersolek bersiap menyambut kehadiran siswa-siswi anggota Palang Merah Remaja (PMR).

Di tempat itu, mulai besok tanggal 28 Juni hingga 2 Juli 2024 akan digelar kegiatan Jumpa Bakti Gembira (Jumbara) anggota PMR se-Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar). Kegiatan yang digagas Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Kukar itu, rencananya akan dibuka Bupati Kukar Edi Damansyah.

Sejumlah kegiatan akan diadakan selama lima hari ke depan. Diantaranya travelling, kepalang-merahan, jurnalistik remaja, lokakarya, kewirausahaan, bakti lingkungan, olahraga persahabatan, edutaiment, Jumbara mencari bakat, serta bakti masyarakat.

Selain kegiatan tersebut, ada pula agenda Sunat Massal yang rencananya dilaksanakan di Gedung Basket Kompleks Stadion Rondong Demang, Tenggarong pada Sabtu, 29 Juni 2024. Panitia memberikan kesempatan untuk 75 peserta mengikuti sunat massal tersebut.

Lalu ada pula kegiatan senam bersama PMR yang rencananya diadakan di halaman parkir Stadion Rondong Demang, pada Minggu, 30 Juni 2024 sekitar pukul 06.30 Wita.

Salah satu kontingen dari Kecamatan Loa Janan Rifandi Febriansyah yang telah tiba di lokasi mengaku bangga bisa mengikuti kegiatan akbar tersebut. Menurut dia, Jumbara kali ini cukup besar. Sebab diikuti oleh banyak peserta dari berbagai kecamatan di Kabupaten Kukar.

“Kegiatan Jumbara ini memiliki banyak dampak positif. Salah satunya adalah melatih kecekatan dan kesigapan para peserta, utamanya dalam memberikan pertolongan pertama kepada seseorang yang terkena musibah,” katanya. []

Penulis: Rudi Harahap | Penyunting: Agus P Sarjono

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com