Amankan Tersangka Pencurian Motor, Polsek Samarinda Seberang Imbau Masyarakat Waspada

SAMARINDA – SEORANG pemuda berinisial S diamankan Unit Reserse Kriminal (Reskrim) Kepolisian Sektor (Polsek) Samarinda Seberang. Dia disangka melakukan pencurian sepeda motor (curanmor) di Jalan Rukun, Kelurahan Mesjid, Kecamatan Samarinda Seberang, Minggu (30/6/2024) sekitar pukul 05.30 WITA.

Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Samarinda Seberang Kompol Bitab Riyani, melalui Kanit Reskrim Ipda Rizky Tovas menjelaskan, peristiwa ini terungkap setelah pelapor menyadari sepeda motor Honda Supra 125 warna silver dengan nomor polisi KT-2660-BU miliknya, yang terparkir di depan rumah selama dua bulan, hilang.

“Meski kunci kontak motor tersebut rusak, motor masih bisa dijalankan,” jelas Ipda Rizky Tovas di Kantor Polsek Samarinda Seberang, Jalan Sultan Hasanuddin, Kelurahan Baqa, Samarinda Seberang, Kamis (04/07/2024).

Setelah menerima laporan kehilangan, Unit Opsnal Reskrim Polsek Samarinda Seberang langsung melakukan penyelidikan.

Pada Rabu, 3 Juli 2024, sekitar pukul 01.00 WITA, petugas berhasil menangkap tersangka berinisial S di Jalan Mas Penghulu, Kelurahan Mesjid, Kecamatan Samarinda Seberang.

“Selama interogasi, tersangka mengakui perbuatannya yang telah mencuri sepeda motor itu,” ungkap Ipda Rizky Tovas.

Barang bukti yang diamankan termasuk satu unit sepeda motor Honda Supra 125 warna silver dengan nomor polisi KT-2660-BU, tahun 2007.

“Pelaku kini ditahan di Polsek Samarinda Seberang, untuk menjalani proses hukum lebih lanjut, dengan dijerat Pasal 363 KUHP tentang pencurian,” jelas Ipda Rizky Tovas.

Polsek Samarinda Seberang mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan dan segera melaporkan setiap aktivitas mencurigakan.

“Kami berkomitmen untuk memberantas tindak kejahatan dan menjaga keamanan di wilayah hukum kami,” tutup Ipda Rizky Tovas. []

Penulis: Andi Isnar | Penyunting: Agus P Sarjono

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com