Coklit Hari ke-18, KPU Kukar Temukan Pemilih Sudah Meninggal Masih Masuk DPS

TENGGARONG – KOMISI Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) menemukan data pemilih yang sudah meninggal meninggal masih masuk ke dalam Daftar Pemilih Sementara (DPS).

Penemuan tersebut terungkap dalam tahapan Pencocokan dan Penelitian (Coklit) data pemilih Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 di Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) yang dilakukan KPU Kukar.

Komisioner KPU Kukar Purnomo mengakui hal tersebut. “Ada calon pemilih yang sudah meninggal, namun surat kematiannya belum ada,” ujar Purnomo di Tenggarong, Kamis (11/07/2024).

Namun dia menegaskan, sambil berjalan akan ada proses perbaikan. Pihaknya juga akan bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kukar berkenaan data kematian itu,

“Setelah rekap tingkat kabupaten, kami akan perbaiki data pemilih. Kami juga kerjasama dengan Pemkab berkenaan data kematian, karena untuk landasan Tidak Memenuhi Syarat (TMS) harus ada surat kematian,” jelasnya.

Secara umum Purnomo mengungkapkan, pelaksanaan Coklit yang telah memasuki hari ke-18 berjalan dengan baik. Tahapan yang dilaksanakan Panitia Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) ini berlangsung dengan mendatangi masyarakat dari rumah ke rumah untuk mencocokkan data pemilih dengan formulir.

“Saat ini coklit di Kukar telah mencapai 66,6 persen dari sekitar 500 ribu data. Selama pelaksanaannya yang telah berlangsung selama dua pekan lebih ini,” kata Purnomo.

Dia mengatakan, tahapan Coklit ditarget rampung pekan ini. Sebab, beberapa kecamatan dan desa/kelurahan sudah banyak yang merampungkan coklit hingga 100 persen.

“Jumlah TPS kita sementara itu kemarin 1.441 dengan jumlah Pantarlih 2.000an,” pungkasnya. []

Penulis: Anggi Triomi | Penyunting: Agus P Sarjono

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com