Novan: KUA PPAS TA 2025 Mulai Dibahas Banggar DPRD Samarinda

PARLEMENTARIA SAMARINDA – RANCANGAN Kebijakan Umum Anggaran (KUA) – Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) Tahun Anggaran (TA) 2025 sudah masuk di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Samarinda dan mulai dibahas hari ini, Senin (15/07/2024) malam.

Hal itu disampaikan Anggota Badan Anggaran (Banggar) DPRD Kota Samarinda Muhammad Novan Syahronny Pasie kepada awak media saat usai menghadiri rapat internal Banggar DPRD Samarinda di ruang rapat Utama Kantor DPRD Samarinda, Jalan Basuki Rahmat, Samarinda, Senin (15/07/2024).

“Hari ini hanya penyusunan jadwal, dan akan kami mulai hari ini untuk pembahasan KUA-PPAS di 2025 sesuai surat masuk dari Pemerintah Kota Samarinda. Jadi kamu harus mulai hari ini dan dilanjut pembahasan dengan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD),”  ungkap politisi Partai Golongan Karya (Golkar) ini.

Wakil rakyat dari daerah pemilihan Kecamatan Samarinda Ulu ini mengatakan, percepatan pembahasan tersebut penting guna memastikan agar anggaran benar-benar digunakan untuk kebutuhan prioritas dan menghindari keterlambatan.

“Makanya kami betul-betul perhatikan supaya tahun 2025 nanti, apa yang dianggarkan adalah memang yang benar dibutuhkan dan menjadi prioritas,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu Novan berharap, anggaran 2025 sejalan dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Samarinda yang disesuaikan dengan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

“Berharap pembangunan Samarinda berkelanjutan sesuai dengan arah kebijakan RPJMD maupun RPJPD. Ini yang harus kami seimbangkan dengan rencana pendapatan maupun rencana belanja di 2025,” tutup wakil rakyat yang juga duduk sebagai Sekretaris Komisi III DPRD Samarinda ini. []

Penulis: Guntur Riyadi | Penyunting: Agus P Sarjono

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com