TENGGARONG – SEBANYAK 38 anak binaan Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Tenggarong, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) bakal mendapat remisi pada peringatan Hari Anak Nasional (HAN) ke-40 yang jatuh pada tanggal 23 Juli 2024 besok.
Kepala Lapas LPKA Kelas II Tenggarong Husni Thamrin melalui Humas LPKA Tenggarong Ayub Dimataka mengatakan, selain menggelar beragam lomba tradisional LPKA Tenggarong juga akan memberikan remisi bagi anak-anak binaan.
“Totalnya kalau tidak salah sekitar 38 anak binaan yang diusulkan untuk mendapatkan remisi nantinya. Insyaallah 38 anak binaan tersebut akan mendapatkan remisi nanti,” ucapnya, saat ditemui awak beritaborneo.com di LPKA Kelas II Tenggarong, Jalan Imam Bonjol, Tenggarong (22/07/2024).
Ayub menjelaskan, rangkaian kegiatan serta acara yang digelar dalam acara Hari Anak Nasional tahun ini dibuka dengan perlombaan tradisional yang diikuti oleh seluruh anak binaan, Minggu lalu.
Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Kepala Lapas LPKA Tenggarong Husni Thamrin, yang secara simbolis menyerahkan Enggrang sebagai salah satu alat permainan tradisional yang dilombakan. Enggrang tersebut diterima oleh Kasi Pembinaan Rachmansyah, sebagai tanda resmi dibukanya perlombaan tradisional tersebut.
Kepala LPKA Husni Thamrin dalam sambutannya saat membuka kegiatan itu mengungkapkan, tujuan dari diadakannya perlombaan olahraga tradisional tersebut merupakan bagian dari memperingati Hari Anak Nasional. Tidak hanya itu, namun juga bertujuan untuk memberikan edukasi serta pengenalan olahraga tradisional bagi anak-anak binaan, jelasnya.
Ayub Dimataka kembali menuturkan, antusiasme anak-anak binaan dalam kegiatan lomba tradisional ini sangat tinggi. “Harapannya, dengan diadakannya kegiatan-kegiatan seperti itu, anak-anak binaan dapat merayakannya dengan penuh semangat serta kegembiraan. Karena ini adalah acara mereka,” tutupnya. []
Penulis: Rudi Harahap | Penyunting: Agus P Sarjono