TENGGARONG – BUPATI Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Damansyah membuka kegiatan Pembentukan dan Pembinaan Relawan Pemadam Kebakaran (Redkar) Kecamatan Tenggarong di Balai Kecamatan Tenggarong, Senin (22/7/24).
Bupati Edi Damansyah dalam sambutannya mengatakan, pembentukan Redkar yang merupakan mitra Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kukar itu merupakan upaya mengkoordinir para relawan. Bukan hanya kuantitas tapi kualitas sumber daya manusia (SDM) juga dipersiapkan dengan baik, yakni struktur organisasinya dan keterampilan SDM-nya.
“Ini adalah bentuk perhatian Pemkab melalui Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan, untuk mengkoordinir dan menyiap-siagakan para relawan,” ucap Edi Damansyah.
Pemkab Kukar kata dia, akan terus berupaya memenuhi sarana dan prasarana untuk penanggulangan bencana, sesuai ketentuan memberikan perlindungan kepada relawan dalam bentuk BPJS.
“Bahkan nanti dianggarkan untuk biaya operasionalnya. Untuk mengimplementasikannya camat dan lurah agar mempersiapkan hal ini supaya optimal,” tambah bupati pada acara yang juga dihadiri kepala perangkat daerah, Camat beserta Lurah di Tenggarong, Pejabat Eselon II dan Pejabat Fungsional serta undangan lainnya. []
Penulis: Anggi Triomi | Penyunting: Agus P Sarjono