TENGGARONG – PANGLIMA Daerah Militer (Pangdam) VI/Mulawarman Mayjen TNI Tri Budi Utomo melaksanakan silaturahmi ke kediaman Sultan Kutai Kartanegara Ing Martadipura Aji Muhammad Arifin. Bertempat di Jalan KH. Ahmad Mukhsin, Kelurahan Tambah, Kecamatan Tenggarong, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), Senin (22/07/24).
Sebelum berangkat ke Kedaton, Pangdam VI/Mlw Mayjen TNI Tri Budi Utomo berkunjung ke Komando Distrik Milite (Kodim) 0906/Kkr, dan disambut langsung oleh Dandim 0906/Kkr Letkol Czi Damai Adi Setiawan bersama dengan para staff perwira lainnya.
Tak berselang lama, Pangdam VI/Mlw bersama rombongan meneruskan perjalanan menuju ke Kedaton. Dengan didampingi oleh Danrem 091/ASN Brigjen TNI Angga Sitompul, Aster Kasdam VI/Mlw Kolonel Inf Ilham Yunus, dan juga Dandim Czi Damai Adi Setiawan.
Sesampainya di Kedaton, rombongan Pangdam VI/Mlw langsung disambut hangat oleh Sultan Kutai Kartanegara Ing Martadipura Aji Muhammad Arifin yang didampingi Bupati Kukar Edi Damansyah, Kapolres Kukar AKBP Heri Rusyaman, Danramil 0906-02 Loa Kulu Kapten Inf Slamet Widodo, serta Danramil 0906-01 Tenggarong Lettu Inf Adi Irawan dan para kerabat Kesultanan.
Berdasarkan rilis Humas Kodim 0906/Kkr, Kapendam VI/Mlw Kolonel Kav Kristiyanto, saat dikonfirmasi di tempat terpisah memberikan keterangan, dalam kunjungan tersebut Mayjen TNI Tri Budi Utomo menyampaikan terima kasih yang mendalam karena telah disambut dengan baik oleh Sultan Kutai Kartanegara Ing Martadipura.
“Silaturahmi Pangdam VI/Mlw kali ini, selain untuk menjalin keakraban diantara keduanya, juga untuk membahas tentang ketahanan pangan, kesiapan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia di Ibu Kota Nusantara (IKN), serta pertahanan negara,” tutupnya. []
Penulis: Rudi Harahap | Penyunting: Agus P Sarjono