Raih Prestasi di PPLPD 2024, Dispora Kukar Beri Apresiasi Atlet SMA Negeri 2 Tenggarong

TENGGARONG – DINAS Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) memberikan apresiasi tinggi kepada atlet-atlet dari Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 2 Tenggarong yang berhasil meraih prestasi dalam Pusat Pendidikan dan Latihan Olahraga Pelajar Daerah (PPLPD).

Para atlet ini menunjukkan performa luar biasa di berbagai cabang olahraga dan mengukir sejarah dengan meraih medali dalam kejuaraan tingkat provinsi di Balikpapan baru-baru ini.

Kepala Dispora Kukar Aji Ali Husni usai memimpin upacara di halaman SMA Negeri 2 Tenggarong, Jalan Pesut, Kelurahan Timbau, Tenggarong, Senin (5/08/2024) mengatakan, prestasi yang diraih siswa-siswi SMA Negeri 2 Tenggarong tidak hanya mengangkat nama sekolah mereka.

Tetapi juga memperkuat posisi Kukar sebagai salah satu kekuatan olahraga di Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim). “Dispora Kukar mengakui dedikasi dan kerja keras para atlet serta pelatih yang telah memberikan yang terbaik dalam setiap pertandingan,” katanya.

Aji Ali Husni mengaku bangga dengan pencapaian yang diraih atlet-atlet SMA Negeri 2 Tenggarong. Mereka telah menunjukkan semangat juang yang luar biasa dan menjadi inspirasi bagi generasi muda Kukar untuk lebih berprestasi di masa depan.

“Kami merasa wajib memberikan apresiasi kepada atlet yang telah mengikuti kejuaraan atas nama PPLPD dan berhasil meraih prestasi. Penghargaan ini diserahkan di depan sekolah, di hadapan teman-teman pelajarnya, sebagai bentuk ucapan terima kasih kami kepada sekolah,” imbuhnya lagi.

Dia mengemukakanm, PPLPD 2024 di Kukar tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga sarana untuk membangun karakter dan semangat sportivitas di kalangan pelajar. Diharapkan prestasi ini dapat memotivasi peningkatan pembinaan olahraga di sekolah-sekolah serta mendukung pengembangan bakat-bakat baru di bidang olahraga.

“Harapan kami, ini menjadi semangat dan inspirasi baru bagi teman-temannya yang belum bergabung di PPLPD. PPLPD ini adalah wadah bagi atlet yang telah memiliki prestasi, namun mungkin belum mengetahui keberadaan PPLPD. Ini memberikan semangat baru bagi atlet-atlet kita yang lain,” papar Kadispora Kukar.

Penghargaan dan medali diserahkan oleh Kepala Dispora Kukar Aji Ali Husni kepada 19 atlet dari SMA Negeri 2 Tenggarong. Mereka menerima penghargaan dalam cabang olahraga silat, tinju, panahan, karate, renang, dayung, dan taekwondo. []

Penulis: Anggi Triomi | Penyunting: Agus P Sarjono

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com