Pembukaan Standarisasi Guru Al-Qur’an, Pemkab Kukar Berikan Apresiasi

TENGGARONG – DALAM rangka meningkatkan kualitas pengajaran Al-Qur’an, Tilawati Education Centre (TEC) Cabang Istimewa Tenggarong menggelar agenda Standarisasi Guru Al-Qur’an Metode Tilawati Level 2.

Kegiatan yang dilaksanakan di Pendopo Wakil Bupati Kukar, Jalan Wolter Monginsidi, Tenggarong, Sabtu (31/08/2024) itu dibuka oleh Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) yang diwakili Asisten II Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Kukar Ahyani Fadianur Diani.

”Beliau (Bupati Kukar Edi Damansyah) menyampaikan permintaan maaf yang sebesar-besarnya berhalangan hadir di acara Pembukaan Standarisasi Guru Al-Qur’an Metode Tilawati Level 2 ini,” ungkapnya.

Namun Ahyani Fadianur Diani menegaskan, Bupati Kukar Edi Damansyah mengapresiasi dan memberi penghargaan yang tinggi kepada TEC, beserta seluruh jajaran yang telah konsisten dan istiqomah melaksanakan pembelajaran baca tulis, menghafal, dan pembelajaran menerjemahkan isi kandungan Al-Qur’an dengan metode tilawati.

“Hal ini tentunya sejalan dan selaras dengan kebijakan Pemkab Kukar, sebagaimana yang telah tertuang dalam RPJMD 2021-2026, yaitu GEMA,” ujarnya.

Sementara Direktur TEC Tenggarong Ustadz Ahmad Zainuri menjelaskan, kegiatan tersebut merupakan upaya untuk memastikan bahwa para guru memiliki kemampuan yang mumpuni dalam mengajarkan Al-Qur’an menggunakan Metode Tilawati.

“Standarisasi ini penting agar guru-guru kita bisa mengajar Al-Qur’an dari jilid 1 hingga level tertinggi dengan baik dan benar. Kami juga memberikan perhatian khusus pada pengelolaan pembelajaran Al-Qur’an di lembaga-lembaga yang telah bekerjasama dengan kami,” ungkapnya.

Dia memaparkan, standarisasi level 2 tersebut mencakup berbagai materi, termasuk kemampuan membaca Al-Qur’an dengan tartil serta metode pengajaran yang efektif. Dengan adanya kegiatan ini, TEC Tenggarong berharap dapat terus berkontribusi dalam mencetak Generasi Qur’ani di Kabupaten Kukar. []

Penulis: Nur Rahma Putri Aprilia | Penyunting: Agus P Sarjono

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com