Subandi Komitmen Perjuangkan Aspirasi Demi Kemajuan Daerah

PARLEMENTARIA KALTIM – ANGGOTA Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Timur (kaltim) periode 2024-2029 Subandi resmi bertugas sebagai wakil rakyat di Karang Paci usai mengikuti pelantikan di Gedung Utama Kompleks Perkantoran DPRD Kaltim, Jalan Teuku Umar, Karang Paci, Samarinda, Senin (02/09/2024).

Membawa aspirasi dari Daerah Pemilihan (Dapil) Kota Samarinda, Subandi optimis bakal memajukan daerah konstituennya dan siap memperjuangkan bantuan keuangan (Bankeu) dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltim agar Bankeu untuk Samarinda bertambah.

“Kami sudah dilantik, artinya ini awal mula kami bertugas di DPRD Kaltim. Kami akan berjuang semaksimal mungkin dan bekerja sungguh-sungguh memperjuangkan aspirasi masyarakat, khususnya dapil Samarinda. Khususnya, bagaimana supaya anggaran untuk kota Samarinda ditingkatkan,” ujar Subandi kepada awak media.

Subandi mengungkapkan, dirinya akan duduk di Komisi III DPRD Kaltim yang meliputi perencanaan pembangunan, perhubungan, pertambangan dan energi sumber daya mineral serta migas, agar dapat mendukung program prioritas Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda dalam pengendalian banjir.

“Saya ditugaskan di komisi tiga yang membidangi pembangunan dan insfrastruktur. Kaitannya  dengan penanganan banjir, ini memerlukan anggaran yang sangat besar. Jadi kami akan berupaya agar bagaimana anggaran untuk Samarinda itu ditingkatkan, agar momok banjir betul-betul hilang dari masyarakat Samarinda,” tutur politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini.

Subandi mengakui, masih banyak tugas atau aspirasi warga Samarinda yang telah disampaikan dan perlu mendapat dukungan anggaran dari Pemprov Kaltim. Terutama terkait pemenuhan kebutuhan dasar di Samarinda, yakni lampu penerangan jalan dan kebutuhan air bersih.

“Masih banyak sekali yang perlu dukungan dari Pemprov Kaltim, seperti penerangan jalan dan masih banyak masyarakat kita yang belum menikmati air bersih,” jelasnya.

Di sisi laiin. Subandi mengungkapkan pihaknya masih belum mengetahui tunjangan apa saja yang akan di dapat sebagai wakil rakyat yang baru. Namun sementara ini dia sudah mendapat jas dan pin atau lencana anggota dewan terbuat dari emas dari Keseketariatan DPRD Kaltim.

“Kami menjalani saja dulu, bekerja dengan sungguh-sungguh. Terkait tunjangan serta fasilitas, kami belum ada dengar. Ini kami sudah mendapatkan pin dari Sekretariat Dewan Kaltim,” tutup Subandi, mantan Wakil Ketua DPRD Samarinda ini. []

Penulis: Guntur Riyadi | Penyunting: Agus P Sarjono

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com