Pengukuhan DWP UP Disdamkar Kukar, Yulaikah Ingatkan Peran DWP Dukung Tugas Suami

TENGGARONG – DHARMA Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) mengukuhkan kepengurusan baru DWP Unit Pelaksana (UP) Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkar) Kabupaten Kukar masa bakti 2019-2024. Acara pengukuhan berlangsung dengan khidmat di Kantor Disdamkar Kukar, Jalan AP Mangkunegara, Kelurahan Timbau, Tenggarong, Selasa (3/9/2024).

Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Kukar Yulaikah Sunggono usai mengukuhkan kepengurusan baru DWP UP Disdamkar Kukar menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah menyukseskan acara tersebut. Terlebih lagi kepada Penasehat DWP UP Disdamkar Kukar yaitu Kepala Disdamkar Kukar Fida Hurasani yang telah mendukung kegiatan DWP.

Dia juga menekankan pentingnya peran DWP dalam mendukung tugas-tugas suami sebagai anggota pemadam kebakaran dan penyelamatan, serta memberikan kontribusi positif dalam pemberdayaan wanita di lingkungan dinas.

Yulaikah juga mengaku bangga dengan Aji Hendrete Fida Hurasani yang sudah tiga kali dikukuhkan di dinas yang berbeda tetapi tetap eksis dan bertanggung jawab atas kewajibannya sebagai istri PNS.

“Yang dilakukan Aji Hendrete Fida Hurasani ini adalah bentuk dari kewajiban seorang istri PNS karena di manapun suami ditugaskan harus terus bertanggung jawab untuk mengikuti dan mengembangkan organisasi yang ada di OPD-nya,” katanya.

Pengukuhan pengurus DWP UP Disdamkar Kukar tersebut juga dirangkai dengan sejumlah agenda penting. Diantaranya penandatanganan kerjasama antara Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kukar dengan DWP UP Disdamkar terkait peningkatan minat baca masyarakat. Sekaligus peresmian Pojok Baca UP Disdamkar Kukar yang ditandai dengan pengguntingan pita.

 

Selain itu juga diresmikan plang nama Sekretariat DWP UP Disdamkar Kukar yang ditandai dengan pembukaan tirai oleh Ketua DWP Kabupaten Kukar Yulaikah Sunggono.

Acara tersebut juga diisi dengan penyerahan piagam penghargaan kepada pengurus lama yang telah menyelesaikan masa bakti mereka. Penghargaan itu diberikan sebagai bentuk apresiasi atas kontribusi dan dedikasi mereka selama menjabat.

Pengukuhan DWP UP Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan masa bakti 2019-2024 ini menandai awal baru bagi organisasi dalam melanjutkan berbagai program dan kegiatan, khususnya yang berhubungan dengan pemberdayaan perempuan dan kesejahteraan keluarga di lingkungan dinas.

Dengan kepengurusan yang baru, diharapkan Dharma Wanita Persatuan Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan dapat semakin solid dan memberikan dampak positif baik bagi anggotanya maupun masyarakat luas. []

Penulis: Anggi Triomi | Penyunting: Agus P Sarjono

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com