Meriah dan Edukatif, Peringatan HAN di Margahayu, Loa Kulu

LOA KULU – PERINGATAN Hari Anak Nasional (HAN) yang diadakan di Desa Margahayu, Kecamatan Loa Kulu, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) pada Sabtu (14/9/2024), berlangsung meriah dan penuh edukasi.

Acara tersebut diselenggarakan oleh Pemerintah Desa (Pemdes) Margahayu bekerja sama dengan berbagai pihak, termasuk sekolah-sekolah setempat, komunitas masyarakat, serta lembaga pemerhati anak.

Kegiatan yang bertema “Anak Terlindungi, Indonesia Maju” itu menghadirkan berbagai aktivitas menarik yang bertujuan memberikan edukasi dan hiburan bagi anak-anak. Tidak ketinggalan, penyuluhan tentang hak-hak anak dan pentingnya perlindungan anak juga menjadi bagian dari rangkaian acara.

Dalam sambutannya, Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Sekretariat Kabupaten (Setkab) Kukar Ahyani Fadianur Diani mengatakan, Hari Anak Nasional adalah momen untuk mengingatkan seluruh masyarakat tentang peran penting anak dalam pembangunan bangsa.

“Melalui acara ini, kami ingin memberikan ruang bagi anak-anak untuk berekspresi dan belajar dalam suasana yang menyenangkan,” ujarnya.

 

Hadir dalam acara tersebut Camat Loa Kulu Adriansyah, anggota DPRD Kabupaten Kukar yang juga Ketua Asosiasi Perusahaan Sahabat Anak Kukar Desman Minang Endianto dan Plt Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kukar Hero Suprayetno.

Peringatan HAN 2024 di Margahayu Loa Kulu tersebut berhasil menciptakan suasana kegembiraan, sekaligus memberikan pembelajaran penting bagi anak-anak dan orang tua. Melalui kegiatan seperti ini, diharapkan masyarakat semakin sadar akan pentingnya hak-hak anak serta peran orang tua dan lingkungan dalam mendukung tumbuh kembang mereka.

Semoga peringatan Hari Anak Nasional ini terus menjadi inspirasi untuk menjaga dan melindungi anak-anak sebagai generasi penerus bangsa. []

Penulis: Anggi Triomi | Penyunting: Agus P Sarjono

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com