diskominfomc.kalselprov.go.id

Banjarbaru Siap Gelar Pekan Budaya Banua dalam Festival Gerbang Nusantara 2024

BANJARBARU ‐ Pjs Wali Wota Banjarbaru, Nurliani didampingi Kepala Dinas Pendidikan Kota Banjarbaru, menerima audiensi, Bidang Kebudayaan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kalsel bersama tim.  Audiensi dilakukan sesuai arahan Kepala Disdikbud Kalsel, guna membahas rencana gelaran Pekan Budaya Banua. Direncanakan kegiatan tersebut digelar dalam rangkaian Festival Gerbang Nusantara 2024.

Pekan Budaya Banua merupakan satu bagian penting dari Festival Gerbang Nusantara, yang mengusung tema “Bergerak, Bersama, Berkarya, Berdaya, dan Berbudaya”. Kegiatan itu tak hanya direkomendasikan oleh Gubernur Kalsel, tetapi juga menjadi bagian dari program terintegrasi Jalur Rempah Kementerian Pendidikan Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia. Diharapkan Nurliani, Pekan Budaya Banua dapar menjadi ajang untuk memperkenalkan produk lokal dan hasil kerajinan ke pasar yang lebih luas. “Untuk mempromosikan dan melestarikan warisan budaya lokal Banua, serta meningkatkan kesadaran masyarakat, tentang pentingnya menjaga tradisi budaya,” katanya. Puncak kegiatan ini dijadwalkan berlangsung pada 21 hingga 25 Oktober 2024 di Lapangan Murjani Banjarbaru.

Penyelenggaraan kali ini menjadi yang pertama kalinya, dan Kota Banjarbaru terpilih sebagai lokasi acara, mengingat perannya sebagai Ibu Kota Provinsi Kalsel. Dalam audiensi tersebut, Nurliani juga menyatakan dukungan penuh atas terselenggaranya Pekan Budaya Banua 2024. Kami dari Pemerintah Kota Banjarbaru berkomitmen untuk turut berkolaborasi dan berpartisipasi aktif, demi kesuksesan acara tersebut,” imbuhnya.

Pada akhir pertemuan, Nurliani memberikan arahan serta mendoakan agar kegiatan ini dapat berjalan lancar dan terus berlanjut di tahun-tahun mendatang. []

Redaksi09

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com