PENAJAM PASER UTARA – DALAM rangka menyatukan persepsi terkait pelaksanaan program pokok Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) di tingkat pusat, kabupaten, hingga desa, Tim Penggerak PKK Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) melakukan monitoring dan evaluasi (Monev) di empat kecamatan hingga kelurahan dan desa di PPU, Senin (18/11/2024).
Dalam arahannya, Ketua TP PKK Kabupaten PPU Sri Kusuma Winahyu mengungkapkan, kegiatan monev tersebut bertujuan untuk menyamakan persepsi terkait pelaksanaan 10 Program Pokok PKK di tingkat pusat, daerah, kabupaten, hingga desa. Khususnya yang berkaitan dengan Dasawisma yang merupakan unit terkecil dalam kelompok PKK.
Sri Kusuma mengungkapkan pentingnya Monev tersebut sebagai langkah untuk memastikan bahwa kegiatan PKK telah berjalan dengan baik dan selaras, mulai tingkat kabupaten, kecamatan hingga kelurahan dan desa yang ada di Kabupaten PPU.
“Kami bersyukur program-program PKK PPU telah berjalan dengan baik, mulai tingkat kabupaten hingga kelurahan dan desa di PPU,” jelasnya.
Dia juga memberikan apresiasi dan dukungannya kepada seluruh kader PKK yang telah bekerja keras menjalankan program-program PKK, baik di tingkat kecamatan, kelurahan hingga tingkat desa yang ada di Kabupaten PPU.
“Kerja sama dan semangat tinggi para kader PKK sangat mendukung dalam merealisasikan sepuluh program pokok PKK, yang didalamnya termasuk pendataan terkait stunting dan kasus kematian yang dilakukan di lingkungan Rukun Tetangga (RT) di PPU,” ujar Sri Kusuma.
Sri Kusuma juga menekankan, Dasawisma sebagai ujung tombak PKK yang langsung bersentuhan dengan masyarakat. Namun dia mengakui, dalam pelaksanaannya masih ada beberapa kendala yang perlu dibahas dan diselesaikan.
“Apapun masalah yang ada di lapangan mari kita diskusikan bersama. Masukan dan saran sangat diterima agar kita dapat memperbaiki apa yang perlu diperbaiki dan menjaga sinergitas antara PKK kabupaten dengan masyarakat melalui kader-kader PKK yang tergabung di Dasawisma,” tambahnya.
“Kegiatan ini juga diharapkan dapat meningkatkan efektivitas pelaksanaan program PKK di kabupaten PPU serta memperkuat peran serta masyarakat dalam mendukung keberhasilan program tersebut,” tutupnya. []
Penulis: Subur Priono | Penyunting: Agus P Sarjono