Catat Tanggalnya, Adira Finance Event LUN Berhadiah Puluhan Juta Rupiah

Muhammad Rifani Gunawan SSD Mobil Adira Finance Pontianak (kiri), Handi Kepala Wilayah SSD Area Kalimantan (tengah) dan Agus Budihariyanto SSD Motor “salam kompak” pada acara press confrence, Kamis (19/10) di Hotel Mercure (Foto:Rachmat Effendi)

PONTIANAK-Untuk kota Pontianak event “Langkah Untuk Negeri” akan berlangsung di Stadion Sultan Syarif Abdurrahman pada tanggal 5 November 2017 yang akan datang. Masyarakat Pontianak sudah dapat mendaftarkan diri sebagai peserta sejak tanggal 21 Agustus 2017 hingga 17 Oktober 2017. Cara pendaftarannya juga sangat mudah, cukup kunjungi website “Langkah Untuk Negeri” di www.langkahuntuknegeri.com atau pantau terus update terkait “Langkah Untuk Negeri” di FB @langkahuntuknegeri, Instragram, twitter di @“langkahuntuknegeri.

“Menyambut HUT Adira Finance ke 27, kami ingin memberikan kontribusi lebih sekaligus berbagai kegembiraan dengan mengadakan kegiatan Langkah Untuk Negeri di Sembilan kota besar di Indonesia, yang mewakili wilayah masing-masing,’’kata Handi, Kepala Wilayah Sales Service and Distribution area Kalimantan yang didampingi Muhammad Rifani Gunawan BM SSD Mobil dan Agus Budihariyanto BM SSD Motor Pontianak, pada press conference, Kamis (19/10) di Hotel Mercure Pontianak.

“Hasil penjualan tiketnya akan kami donasikan untuk berbagai kegitan CSR Adira Finance, seperti beasiswa pendidikan SMK, pengembangan bisnis UMKM serta wisata dan budaya,’’ujar Handi Kepala Wilayah Sales Service and Distribution area Kalimantan, Kamis (19/10) di Hotel Mercure Jalan A. Yani Pontianak.

Selain itu menurut Handi, juga mengadakan “Kompetisi Video Sahabat Lokal”, yang merupakan kegiatan dari platform CSR Adira Finance sahabat lokal (Corporate Social Responsibility) yang menerapkan system crowdsourcing, yang memungkinkan netizen untuk terhubung dengan warga lokal yang dapat menyediakan akomodasi, transportasi dan berbagai keperluan aktivitas wisata lainnya.

Kompestisi yang bekerjasama dengan The Body Shop Indonesia tersebut dapat diikuti oleh masyarakat secara umum, peserta akan diajak untuk menceritakan kecantikan alam tempat wisata menarik, kuliner, tradisi, kultur budaya, tempat berkumpl yang tengah popular dan oleh-oleh khas daerah masing-masing yang dikemas dalam bentuk video.

Handi juga menambahkan, hasil karya video terbaik yang keluar sebagai pemenang akan diununkan pada tanggal 12 November 2017. Kami menawarkan berbagai hadiah menarik seperti berlibur gratis bersama satu orang teman, yang destinasi liburannya bebas untuk dipilih, asalkan domestik. “Selain itu juga kami berikan uang saku bagi para pemenang agar semakin menikmarti liburannya,’’ujar Handi.

“Kami berharap seluruh rangkaian kegiatan yang kami suguhkan dalam ragka HUT Adira Finance ke 27 ini dapat turut menginspirasi masyarakat dalam memberikan kontribusi nyata bagi Indonesia,’’pungkanya. (Rachmat Effendi)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com