Fasilitas Kesehatan dan Sosial Perlu Ditingkatkan

 

PARLEMENTARIA DPRD KOTA SAMARINDA – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Samarinda Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) Rusdi berharap ada lagi fasilitas-fasilitas kesehatan dan sosial yang dibangun pemerintah atau swasta supaya pelayanan dasar kesehatan dapat terpenuhi. Hal itu disampaikan Rusdi saat ditemui wartawan usai mengelar rapat bersama Dinas Sosial Kota Samarinda di ruang rapat gabungan lantai 1 DPRD Kota Samarinda, jalan Basuki Rahmat, Samarinda, Rabu (11/01/2023).

Rusdi

“Untuk di bidang kesehatan Kota Samarinda sudah mulai bagus, tapi ada beberapa daerah pelayanan masyarakat yang harus didekatkan, khususnya di seputar sini semoga ada lagi pemerintah atau pihak swasta yang membangun rumah Sakit yang berkelas,” harap Rusdi.

Dikatakannya, pembangunan tahun lalu masih ada yang harus disempurnakan, khususnya bidang sosial. “Walaupun Samarinda mendapat penghargaan, tetapi kalau masih menemui anjal (anak Jalanan, red), ODGJ (Orang Dengan Gangguan Jiwa, red), dan orang terlantar, mungkin kita meraih penghargaan, seperti juara tanpa mahkota,” ujar politisi dari Partai Golongan Karya (Golkar) ini.

Anggota legislatif kelahiran Malunda, 31 Desember 1965 ini berharap, setelah Samarinda mendapatkan penghargaan, seharusnya tidak ada lagi ODGJ dan anjal. “Permasalahannya bukan hanya di Samarinda ini, selalu ada di daerah-daerah lain. Perlu kita tingkatkan supaya anggaran itu ditambah, supaya dari tahun ke tahun ada peningkatan pelayanan,” katanya. []

Penulis: Guntur Riyadi | Penyunting: Hadi Purnomo

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com