KUTAI KARTANEGARA – DARI tiga Calon Presiden (Capres) yang akan mengikuti kontestasi Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024, hanya calon nomor urut 02 Prabowo Subianto yang belum mengunjungi Kesultanan Kutai Kartanegara Ing Martadipura.
Sebelumnya capres nomor urut 03 Ganjar Pranowo telah berkunjung ke Kesultanan Kutai Kartanegara pada hari kesembilan masa kampanye atau tepatnya Rabu (6/12/2023) lalu. Di kedaton, capres yang diusung PDI Perjuangan dan PPP ini diterima Sultan Adji Mohammad Arifin beserta jajaran keluarga kesultanan dengan disambut melalui tarian-tarian khas Kutai Kartanegara.
Disusul capres nomor urut 01 Anies Baswedan yang mengunjungi Kedaton Kesultanan Kutai Kartanegara pada Kamis (11/01/2024). Dalam kunjungan tersebut, capres yang diusung koalisi Partai Nasdem, PKB dan PKS ini disambut dengan prosesi Tepong Tawar, serta dihadiahi Songkok Senur dan mandau oleh Sultan Adji Mohammad Arifin beserta jajaran keluarga kesultanan.
Anies Rasyid Baswedan menyebut kunjungan ke Kedaton Kesultanan Kutai Kartanegara Ing Martadipura kala itu, sebagai salah satu kunjungan yang paling mengesankan dalam perjalanannya mengelilingi Indonesia.
“Ketika masuk ke kedaton ini, saya merasakan atmosfer yang menggambarkan sejarah panjang yang luar biasa di tanah Kutai. Ini menjadi salah satu kunjungan yang paling mengesankan dalam perjalanan kami mengelilingi Indonesia,” papar mantan Gubernur DKI Jakarta ini.
Apa yang dikatakan Anies memang tak berlebihan. Pasalnya, sebagai salah satu kerajaan tertua di Nusantara, Kesultanan Kutai Kartanegara Ing Martadipura memiliki sejarah panjang dalam perkembangannya. Termasuk juga dalam menjaga pilar keutuhan Republik Indonesia. Maka tak heran jika sejumlah tokoh besar di negeri ini berbondong-bondong datang ke Kesultanan Kutai Kartanegara untuk meminta restu.
Terkait dengan belum berkunjungnya Prabowo Subianto, sebenarnya Pangeran Haryo Suryadi Kusuma selaku perwakilan Kesultanan Kutai Kartanegara telah menginformasikan bahwa capres 01 Prabowo Subianto direncanakan berkunjung ke Kesultanan Kutai Kartanegara pada akhir Januari ini.
“Prabowo tanggal 28 (Januari) dikabarkan akan ke sini,” kata Pangeran Haryo, saat ditanya awak media usai menyambut kunjungan paslon nomor urut 01 Anies Rasyid Baswedan, Kamis (11/1/2024) lalu.
Namun hingga tanggal 28 Januari berlalu, belum ada tanda-tanda bahwa Ketua Umum DPP Partai Gerindra itu akan ke Tenggarong, tempat Kedaton Kesultanan Kutai Kartanegara. Termasuk ketika Relawan Prabowo-Gibran Matahari Pagi menggelar pesta rakyat di Gedung Putri Karang Melenu (PKM), Tenggarong Seberang, Minggu (28/01/2024) malam kemarin.
Komandan Tim Komunikasi Bravo Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran Budisatrio Djiwandono mengkonfirmasi bahwa kunjungan Prabowo Subianto ke Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) masih dalam tahap pematangan agenda.
Budisatrio mengatakan, mengingat padatnya agenda kunjungan dari Capres Koalisi Indonesia Maju tersebut, hingga saat ini masih dalam kordinasi dengan beberapa pihak.
“Ini lagi dimantapkan lagi, karena ada beberapa jadwal yang Pak Prabowo harus keliling terus. Cukup dinamis karena banyaknya permintaan, tapi InsyaAllah Pak Prabowo akan menyempatkan hadir ke Kaltim,” sebut Budisatrio saat diwawancara awak media usai mengikuti kegiatan Pesta Rakyat garapan Matahari Pagi.
Budisatrio juga menyampaikan, apabila Prabowo Subianto berkunjung ke Kaltim maka silaturahmi ke Kedaton Kesultanan Kutai Kartanegara Ing Martadipura menjadi salah satu kegiatan yang harus diagendakan.
“Pak Prabowo bilamana berkunjung ke Kaltim dan jika kesempatannya nanti ada, kita harapakan bertemu dan bersilaturahmi dengan Sultan,” tutupnya. []
Penulis : Jemi Irlanda Haikal | Penyunting : Agus P Sarjono