SAMARINDA – Suasana penuh keakraban dan kegembiraan mewarnai open house dalam rangka halal bi halal Idul Fitri yang digelar Penjabat (Pj) Gubernur Kaltim Akmal Malik di Pendopo Odah Etam Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim), Jalan Gajah Mada Kota Samarinda, Kamis (11/04/2024).
Di hari kedua, Pj Gubernur Kaltim menerima safari Hari Raya Idul Fitri dari Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) VI/Mulawarman Mayor Jenderal Tentara Nasional Indonesia (TNI) Tri Budi Utomo, Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Kaltim Inspektur Jenderal Polisi Anang Avianto, Kepala Staf Kodam VI/Mulawarman Brigadir Jenderal TNI Bayu Permana dan Komandan Resor Militer (Danrem) 091/Aji Suryanata Kesuma Brigadir Jenderal TNI Yudhi Prasetiyo beserta rombongan.
Menurut Pangdam, Tujuan dilaksanakannya safari Idul Fitri tersebut adalah selain memupuk tali silaturahmi yang memang telah terjalin dengan baik sebelumnya, sekaligus sebagai bentuk penghargaan Pangdam VI/Mulawarman kepada umat muslim yang saat ini sedang merayakan Hari Raya Idul Fitri. Momen tersebut juga sebagai bentuk cerminan bahwa di tengah keragaman kepercayaan yang ada, kebersamaan antar umat beragama terjalin sangat baik dan sangat erat antar pejabat Forum Komunikasi Pimpinan Daerah khususnya di Wilayah Kalimantan Timur.
“Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1445 H, Minal Aidin Wal Faidzin, mohon maaf lahir dan batin kepada para pejabat beserta keluarga yang merayakan, semoga ke depannya kita semua selalu diberikan keberkahan dan kebahagiaan,” kata Tri Budi Utomo, menyampaikan ucapannya kepada awak media. []
Penulis: Irwanto Sianturi | Penyunting: Hadi Purnomo