Persiapan Pilkada Kota Banjarbaru 2024 Dimulai

BANJARBARU – Sejumlah Partai di Kota Banjarbaru tampak mulai memanaskan mesin politik, jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024. Komunikasi antar petinggi Partai Politik (Parpol), hingga penjaringan Bakal Calon (Balon) wali kota beserta wakilnya mulai dilakukan. Seperti halnya Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kota Banjarbaru, yang sudah membuka pendaftaran sejak, kemarin, Selasa (23/04/2024).

Berlatar belakang Nahdlatul Ulama (NU), PKB Banjarbaru mengajak para kader dan warga NU untuk turut meramaikan kontestasi Pemilihan Wali (Pilwali), pada 27 November mendatang. “Pendaftaran ini kami buka seluas-luasnya untuk masyarakat umum, sampai akhir batas waktu 20 Agustus 2024,” kata Ketua DPC PKB Banjarbaru, Ririk Sumari, Rabu (24/04/2024).

Dalam proses penjaringan tersebut, Ririk memastikan pihaknya akan melakukan seleksi dengan adil. “Karena semua pendaftar akan melalui mekanisme yang sama, baik itu dari kader PKB maupun masyarakat umum,” ucapnya. Lanjut Ririk menjelaskan, pendaftaran bisa dilakukan secara online melalui laman https://sicakada.pkb.id. Selain itu pendaftaran juga bisa dilakukan secara langsung, dengan datang ke Kantor DPC PKB Kota Banjarbaru. “Untuk persyaratan administrasi tentunya akan mengacu dan menyesuaikan dengan Peraturan KPU,” ujarnya. []

Redaksi07

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com