Syaparudin : Diskusi Publik Merupakan Traspormasi Informasi Pada Kader PMII

SAMARINDA – PENGURUS Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PC PMII) Kota Samarinda mengelar Diskusi Publik dengan tema “Meneropong Kebijakan Kepala Daerah Kota Samarinda Menuju Pilkada Tahun 2024”.

Kegiatan yang dihelat di Aula Balai Latihan Kerja (BLK), Jalan Untung Seropati, Samarinda, Selasa (07/05/2024) itu, dirangkai dengan pembukaan kegiatan Pelatihan Kader Lanjutan (PKL) ke-4.

Ketua Tim Wali Kota untuk Akselerasi Pembangunan (TWAP) Samarinda Syaparudin yang hadir selaku narasumber mengatakan, diskusi publik seperti ini sangat bagus dilaksanakan sebagai sarana menjebatani Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda dengan kader PMII Samarinda.

“Dialog ini penting dilaksanakan sebagai traspormasi informasi tentang pembangunan Samarinda kepada kader PMII untuk mengetahui proses kebijakan publik yang dilakukan oleh Pemkot Samarinda. Mulai dari sisi perancanaan, pelaksanaan pembangunan hingga sejauh mana dampak pembangunan itu memberikan manfaat bagi masyarakat,” ujar Syapar, sapaan akrabnya ini.

Dia melanjutkan, pihaknya menganggap dengan diselenggarakan diskusi publik akan adanya komunikasi dua arah antara Pemkot Samarinda dengan kaum pergerakan sehingga pembangunan di Samarinda tetap berjalan pada tempatnya.

“PMII agar bisa memberikan apresiasi kerja Pemkot Samarinda dan barang kali ada masukan dan catatan terhadap Pemkot Samarinda dalam pembangunan,” kata pria kelahiran Long Iram, 10 Juli 1964 ini.

 

Syapar berharap, kader PMII Samarinda dapat mendukung pembangunan dari segala bidang dan mensosialisasikan kepada masyarakat hasil dari pembangunan yang telah dilakukan sehingga masyarakat dapat terbantukan.

“Harapan kami, kader PMII bisa berpartisipasi dalam proses pembangunan di Samarinda dan kader harus mengerti bagaimana proses pembangunan ini direncanakan serta dampak pembangunan itu terhadap rakyat seperti apa, maka diskusi ini menjadi penting,” tutup mantan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kaltim priode 2009-2014 ini. []

Penulis: Guntur Riyadi | Penyunting: Agus P Sarjono

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com