Gelar Bimtek untuk Kepala SMP, Disdikbud Kukar Hadirkan Master Trainer dari Sulsel

TENGGARONG  – GUNA meningkatkan kemampuan manajerial kepemimpinan kepala sekolah mengelola satuan pendidikan masing-masing dengan baik, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) untuk Kepala Sekolah Menengah Pertama (SMP) negeri dan swasta.

Bimtek yang dilaksanakan mulai tanggal 12 hingga 14 Juli 2024 itu diikuti 165 orang Kepala SMP negeri dan swasta dari 20 kecamatan se-Kabupaten Kukar.

Selain manajerial kepemimpinan, Bimtek tersebut juga bertujuan meningkatkan kemampuan kepala sekolah dalam menciptakan lingkungan sekolah yang kondusif bagi seluruh Sumber Daya Sekolah (SDS).

Kepala Bidang Kurikulum Pengembangan Bahasa dan Sastra Perijinan Pendidikan, Pendidik dan Tenaga Kependidikan Disdikbud Kukar Joko Sampurno menerangkan, terciptanya konduktifitas sekolah bergantung pada pola manajerial kepala sekolah selaku pimpinan dalam satuan pendidikan.

“Bapak ibu kepala sekolah, kita ingin seluruh sekolah yang ada di Kukar ini menjadi sekolah yang berkualitas, inovatif, serta kondusif, maka untuk mencapai itu semua bergantung pada cara pengelolaan kepala sekolah,” ungkap Joko Sampurno saat memberikan sambutan dalam pembukaan Bimtek yang dilaksanakan di Hotel Grand Fatma, Tenggarong, Jumat (12/07/2024).

Dalam Bimtek tersebut, Disdikbud Kukar menghadirkan narasumber dari Widyaiswara Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Sulawesi Selatan Budiman Tahir yang merupakan salah satu Master Trainer di bidang pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM).

“Narasumber ini kami undang langsung untuk membagi pengalaman untuk bapak-ibu, dengan harapan agar bisa diikuti dengan baik dan jangan menyia-nyiakan kesempatan baik ini,” imbuh Joko Sampurno. []

Penulis: Anggi Triomi | Penyunting: Agus P Sarjono

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com