DPRD Dukung Taman Samarendah Bebas Parkir

PARLEMENTARIA SAMARINDA – DINAS Perhubungan (Dishub) Kota Samarinda mengambil langkah tegas. Per tanggal 1 Agustus mendatang, pengunjung Taman Samarendah tidak diperbolehkan parkir di sekitaran taman bundar tersebut. Pengunjung harus memarkirkan kendaraannya di Museum Samarinda yang masih berdekatan dengan lokasi tersebut.

Rencana Dishub menerapkan aturan parkir tersebut mendapat apresiasi dari Wakil Ketua Komisi III DPRD Samarinda Samri Shaputra. Ditemui awak media di ruang kerjanya Lantai 4 Gedung DPRD Samarinda, Jalan Basuki Rahmat, Kelurahan Pelabuhan, Samarinda, Selasa (23/07/2024), politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini mengaku mendukung langkah Dishub tersebut.

“Itu bagus, yang terpenting di halaman musium itu dapat menampung kendaraan yang akan dipindahkan parkirnya. Kalau tidak dapat menampung, akhirnya akan lari lagi ke sekitar Taman Samarendah,” kata dia.

Samri meminta Dishub agar dapat memperhitungkan jumlah kendaraan pengunjung yang akan parkir dengan kapasitas lokasi kantung parkir yang tersedia. Sehingga kenyamanan para penggunjung yang ingin melakukan aktivitas seperti jogging dan rekreasi keluarga tidak terganggu.

“Itu bisa dihitung, seperti melakukan survei dalam satu hari rata-rata ada berapa unit kendaraan yang akan parkir di sana, apakah bisa menampung. Jangan sampai memaksakan pemindahan parkir di suatu tempat, tetapi malah tidak tertampung. Akhirnya masyarakat tidak jadi bersantai di situ,” kata Samri.

Samri juga menekankan, kebijakan yang akan segera diberlakukan itu dapat disosialisasikan dengan baik. Demikian juga dengan persiapannya agar dilakukan dengan matang. Seperti pemasangan spanduk pemberitahuan dan tanda pemisahan parkir roda dua dengan roda empat di lokasi parkir.

“Jadi harus dimatangkan kebijakan itu untuk disesuaikan dulu dengan kebutuhannya, supaya tujuan dari Dishub Samarinda dapat tercapai. Itu niat yang bagus,” tutup wakil rakyat dari daerah pemilihan Kecamatan Palaran, Samarinda Seberang, dan Loa Janan Ilir ini. []

Penulis: Guntur Riyadi | Penyunting: Agus P Sarjono

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com