Melalui Komunitas Sepeda, Dispora Kaltim Dorong Pembudayaan Olahraga di Samarinda

SAMARINDA – DINAS Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) terus berupaya membudayakan olahraga di Kota Samarinda. Salah satunya dengan memberdayakan komunitas sepeda.

Melalui program itu, Dispora Kaltim berharap dapat meningkatkan minat masyarakat terhadap aktivitas bersepeda sebagai salah satu bentuk olahraga yang sehat dan menyenangkan serta mudah untuk ditiru oleh masyarakat.

Kepala Bidang Pembudayaan Olahraga Dispora Kaltim Bagus Surya Saputra Sugiarta menjelaskan, pengembangan komunitas sepeda diharapkan dapat menggalang partisipasi aktif masyarakat dalam berolahraga sehari-hari.

“Dengan memperkuat komunitas sepeda, kami ingin menciptakan lingkungan yang mendukung gaya hidup sehat membudayakan jenis olahraga yang santai dan mudah diikuti masyarakat,” ungkapnya ketika ditemui beritaborneo.com di ruangan kerjanya, Kadrie Oening Tower, Sempaja, Samarinda, Rabu (11/09/2024) siang.

Kata Bagus, kegiatan yang dilaksanakan termasuk acara bersepeda bersama, sosialisasi ke lingkungan sekolah maupun sesama komunitas, sehingga bisa melibatkan berbagai kalangan, dari anak-anak hingga orang dewasa.

Melalui inisiatif ini lanjut Bagus, diharapkan Samarinda dapat menjadi kota yang lebih aktif dan sehat, serta menumbuhkan kesadaran akan pentingnya olahraga dalam kehidupan sehari-hari.

Saat ini komunitas sepeda yang membersamai Dispora Kaltim yakni komunitas sepeda ontel dan sepeda BMX. Kedua komunitas ini akan terus melakukan misi pembudayaan olahraga ke masyarakat demi menarik perhatian berolahraga santai menggunakan sepeda.

“Kami pilih sepeda karena bisa mendorong gaya hidup sehat dengan mempromosikan aktivitas fisik yang menyenangkan. Kedua, komunitas ini membangun solidaritas dan kebersamaan di antara anggotanya, menciptakan lingkungan sosial yang positif,” tutup Bagus. []

Penulis: Nistia Endah | Penyunting: Agus P Sarjono

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com