SAMARINDA – DINAS Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) menerima kunjungan edukatif 65 orang murid Taman Kanak-Kanak (TK) Tahfidz RHQ 1 Samarinda, pada Rabu (13/11/2024).
Kunjungan rombongan yang dipimpin langsung oleh Kepala TK Ustadzah Indah Putriani Ibnu adalah dalam rangka menerapkan tema dari Kurikulum Merdeka pada bulan ini, yaitu pengenalan lingkungan sekitar. Dan DPK Kaltim adalah salah satu lembaga yang paling dekat letaknya dengan TK Tahfidz RHQ 1 Samarinda yang beralamat di Jalan AW Syahrani Samarinda.
“Kami ingin anak-anak ini (menjadi) anak-anak yang rajin membaca, giat membaca,” ujar Indah saat menjawab pertanyaan yang disampaikan oleh Alma, Koordinator Media Centre DPK Kaltim.
Selain itu lanjut Indah, kunjungan juga untuk meningkatkan minat baca pada anak-anak, serta lebih mengenalkan bahwa di perpustakaan itu juga tersedia buku cerita, dongeng dan vabel yang sangat digemari anak-anak. Sehingga anak-anak menjadi lebih gemar mendatangi perpustakaan dari pada tempat hiburan lainnya. Dengan demikian dipastikan dapat meningkatkan minat baca, literasi serta pengetahuannya.
Ketika diminta tanggapannya mengenai kesan terhadap DPK Kaltim, Indah yang juga adalah seorang Apoteker ini menyampaikan bahwa sangat puas dengan kecepatan dan ketepatan layanan yang diberikan.
“Alhamdulillah saat kami mengirimkan surat, responnya sangat cepat. Bahkan ketika kami meminta pergantian jadwal kunjungan karena kebetulan jadwal awal yang disampaikan berbenturan dengan kegiatan lainnya, juga dilakukan perubahan jadwal dan disampaikan ke kami sangat cepat,” ujarnya.
Dia juga mengungkapkan kepuasannya atas penambahan koleksi buku dan peningkatan penataan ruang baca serta fasilitas lainnya. Masukan juga diberikan Indah, khususnya terhadap lokasi Perpustakaan yang sebenarnya berada di lokasi strategis, di tengah Kota Samarinda, hanya saja letaknya yang berada tepat di bawah jalan fly over sehingga terkesan kurang estetik.
“Saran saya lainnya, terhadap bangunan Perpustakaan, agar dibikin lebih friendly bagi anak-anak,” ujarnya.
Pada kunjungan tersebut anak-anak diberikan penjelasan seputar keberadaan Perpustakaan PDK Kaltim, koleksi buku dan jenis layanan yang dapat diberikan. Dipertunjukkan juga koleksi buku-buku anak dan fasilitas literasi digital. Penjelasan yang diberikan disampaikan dengan cara yang sangat menarik sehingga anak-anak sangat antusias serta berbahagia berkunjung ke Perpustakàan DPK Kaltim.
Diakhir kunjungan dilaksanakan foto bersama anak-anak TK Tahfidz RHQ 1 dan sejumlah personil DPK Kaltim. []
Penulis: Himawan Yokominarno | Penyunting: Agus P Sarjono