SAMARINDA – PELATIH Pencak Silat yang mendampingi atlet Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) dalam ajang Seleksi Pra-Pekan Olahraga Nasional (Pra-Popnas) Sri Murni berharap, Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kaltim dapat memberikan tambahan suplemen berupa minuman atau vitamin bagi para atlet yang akan berlaga di Kendari. Harapan itu disampaikan Sri Murni jelang keberangkatan kontingen Kaltim untuk mengikuti ajang seleksi tersebut, Sabtu (16/11/2024).
Menurut Sri Murni, keperluan logistik lainnya untuk para atlet sudah dipenuhi dan dipastikan oleh Dispora Kaltim, mulai dari peralatan hingga fasilitas pendukung lainnya. Namun, ia berharap agar para atlet diberikan tambahan suplemen untuk mendukung stamina mereka selama bertanding, mengingat tantangan fisik yang berat dalam kompetisi.
“Untuk tempat latihan, Alhamdulillah disediakan dengan baik di Gedung Pencak Sikat Polder Air Hitam, di Gor 1, dan Gor Sempaja. Alhamdulillah semua fasilitas diberikan Dispora Kaltim itu memadai, mungkin tambahan suplemen-suplemen yang bersifat minuman atau vitamin saja,” terang Sri Murni ketika ditemui awak media usai acara pelepasan kontingen Pra-Popnas Kaltim digelar di Aula Kantor Dispora Kaltim.
Sebagai pelatih, Sri Murni menilai bahwa tambahan suplemen akan membantu atlet menjaga daya tahan tubuh dan memastikan kondisi fisik mereka tetap prima selama kompetisi berlangsung.
“Kami ingin atlet kami tampil maksimal, dan salah satu faktor penting untuk itu adalah kondisi fisik yang optimal. Suplemen ini tidak hanya akan mendukung stamina, tetapi juga membantu pemulihan setelah latihan atau pertandingan yang intens,” tambahnya.
Meskipun kebutuhan logistik lainnya telah dipenuhi, Sri Murni menekankan bahwa penting bagi Dispora Kaltim untuk tetap memperhatikan kebutuhan suplemen sebagai bagian dari persiapan akhir sebelum berlaga. Ia berharap perhatian terhadap keseimbangan gizi dan pemulihan tubuh para atlet dapat memberikan dampak positif bagi performa mereka di Pra-Popnas.
“Sejak awal kami sudah mengoptimalkan persiapan, baik dari aspek teknik, mental, maupun fisik. Namun, dengan adanya suplemen tambahan, kami berharap atlet lebih siap secara fisik untuk menghadapi lawan-lawan kuat di Pra-Popnas,” jelas Sri Murni.
Sri Murni juga mengapresiasi dukungan Dispora Kaltim selama ini dalam memfasilitasi persiapan atlet, termasuk dengan menggelar training center (TC) yang telah berjalan dengan baik. Dengan tambahan dukungan suplemen yang diharapkannya, ia optimistis bahwa atlet pencak silat Kaltim dapat memberikan penampilan terbaik dan meraih hasil yang membanggakan di ajang seleksi tersebut.
Seleksi Pra-Popnas yang akan berlangsung di Kendari ini menjadi kesempatan penting bagi para atlet Kaltim. []
Penulis: Nistia | Penyunting: Agus