Salehuddin Dorong Percepatan Aliran Listrik 187 Desa di Kaltim

PARLEMENTARIA KALTIM – ANGGOTA Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) Salehuddin mendorong Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Provinsi Kaltim untuk segera menuntaskan 187 desa atau kelurahan yang belum mendapatkan aliran listrik.

Hal itu disampaikan politisi dari daerah pemilihan Kutai Kartanegara (Kukar) ini kepada awak media usai menghadiri Rapat Panitia Khusus (Pansus) DPRD Provinsi Kaltim di ruang rapat Gedung E lantai 1 Kantor DPRD Kaltim, Jalan Teuku Umar, Samarinda, Senin (25/09/2023).

“Di tahun 2022 kemarin masih ada sekitar 187 desa belum teraliri listrik, kita mendorong ESDM Kaltim untuk melakukan proses percepatan itu. Pelan tapi pasti, listrikisasi meningkat. Sebagian besar yang belum mendapatkan aliran listrik itu karena kondisi medan atau wilayahnya agak jauh,” ujar politisi Partai Golongan Karya (Golkar) ini.

Wakil rakyat kelahiran Liang, 30 Agustus 1978 itu melanjutkan, dengan adanya Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) Komunal sangat membantu masyarakat di desa pesisir. Namun menurut dia, akan lebih baik tersambung listrik melalui Perusahaan Listrik Negara (PLN) jika memungkinkan.

“Kita minta pemerintah provinsi lewat Dinas ESDM Kaltim melakukan dalam bentuk PLTS Komunal di beberapa desa pesisir. Tetapi kalau memungkinkan dilakukan listrikisasi lewat PLN mengapa tidak. Pelan tapi pasti beberapa desa akan terlistrikisasi walaupun perlu proses,” bebernya.

Dalam kesempatan ini dia berharap walaupun masa jabatan Gubernur Kaltim akan berakhir pada akhir bulan September ini, tapi program penyambungan listrik terus dilanjutkan. Dan sampai akhir tahun ini bisa mencapai lima puluh persen dari data tahun 2022.

“Harapannya mudah-mudahan diakhir masa jabatan gubernur, minimal dari 187 itu bisa lima puluh persen terlistrikisasi walaupun kondisi medannya memang cukup sulit,” tutupnya. []

Penulis : Guntur Riyadi | Penyunting : Agus P Sarjono

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com