PARLEMENTARIA KALTIM – ANGGOTA Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) Encik Wardani berharap Nonton Bareng (Nobar) debat Calon Presiden (Capres) bersama Amin Muda Provinsi Kaltim dapat memberikan wawasan lebih luas kepada generasi muda yang ada di Kota Samarinda.
Hal itu disampaikan Encik Wardani usai menjadi panelis dalam acara Nobar Debat Capres 2024 di Bagios Coffe Samarinda, Jalan KH Abdurrasyid No 08, Kelurahan Bugis, Kecamatan Samarinda Kota, Samarinda, Minggu (04/02/2024).
“Semoga dapat memberikan wawasan yang luas bagi anak muda, sehingga berdampak pada kemajuan Samarinda. Karena kemajuan itu tidak hanya fisiknya belaka tetapi juga sumber daya manusiannya. Dan itu menjadi tugas kami untuk bisa mengembangkan dalam proses pembangunan,” ujar politisi dari Partai Keadilan Sejahtra (PKS) ini.
Wakil rakyat dari daerah pemilihan Samarinda ini mengatakan, pihaknya sangat mengapresiasi para generasi muda yang tergabung dalam Amin Muda Kaltim yang telah datang dan meramaikan acara ini dan kurang lebih 300 orang yang hadir hari ini.
“Semangat mereka dan apresiasi mereka terhadap acara ini luar biasa sehingga yang hadir kurang lebih 300 orang,” kata Encik, sapaan akrabnya.
Anggota Komisi II DPRD Kaltim ini melanjutkan, kegiatan tersebut menjadi sejarah baru di Samarinda. Karena jarang ada acara seperti ini yang dihadiri ratusan generasi muda yang datang atas kesadaran dan rasa ingin tahu tanpa diberikan uang transportasi atau uang saku.
“Ini menjadi sejarah baru dalam kegiatan anak muda di Samarinda, bisa banyak yang hadir walaupun tidak dibayar,” tutup Encik. []
Penulis: Guntur Riyadi | Penyunting : Agus P Sarjono