Puluhan Warga di Sungai Pinang Dalam Diberi Penguatan Wasbang

ADVETORIAL – PESTA demokrasi telah usai, saatnya kembali mempersatukan warga setelah sebelumnya berbeda pilihan. Sosialisasi Wawasan Kebangsaan (Wasbang) yang gencar dilakukan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Timur dalam satu minggu ini, adalah salah satu upayanya.

Seperti yang disampaikan Anggota Komisi I DPRD Kaltim J Jahidin saat melaksanakan Sosialisasi Wasbang di Jalan Elang, Kelurahan Sungai Pinang Dalam, Kecamatan Sungai Pinang, Kota Samarinda, Sabtu (24/02/2024).

Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini berharap Sosialisasi Wasbang dapat kembali mempersatukan masyarakat, sekaligus menjalin tali silaturahmi kepada konstituennya menjelang masuknya bulan Ramadhan 1445 H.

“Sosialisasi Wasbang ini dapat membalut kembali persatuan dan hubungan warga masyarakat setelah adanya Pemilihan Umum yang baru saja dilakukan pada 14 Februaru 2024 lalu, karena kita ini bersaudara,” ujar Jahidin.

Mengisi sambutan sosialisasi itu, wakil rakyat dari daerah pemilihan Samarinda yang didampingi dua narasumber, yakni Sari Marito Seregar dan Akademisi Universitas Mulawarman Insan Tajali Nur ini mengingatkan pentingnya membina hubungan baik terhadap tetangga dan sesama warga masyarakat tanpa memandang suku, agama dan kelompok.

Anggota Dewan yang menyandang gelar Doktor ini melanjutkan, selain mensosialisasikan Wasbang pihaknya juga bersilahturahmi dengan para konstituennya. “Kita bersilaturahmi dengan tokoh agama dan tokoh masyarakat dalam rangka mengikuti sosialisasi wawasan kebangsaan meliputi Pancasila, NKRI, dan Bhineka Tunggal Ika, serta UUD 1945,” ucapnya.

 

Dalam kesempatan itu, Jahidin yang juga duduk sebagai anggota Badan Anggaran (Banggar) DPRD Kaltim mengucapkan terima kasih kepada para konstituennya yang telah menyalurkan suaranya ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) di lingkungannya tinggal untuk memilih PKB.

“Tidak ada kemampuan saya tanpa dibantu dengan bapak dan ibu sekalian. Jadi saya berhasil tidak terlepas dari dukungan kita semua, sekali lagi saya sekeluarga berterima kasih,” tutup Jahidin. []

Penulis: Guntur Riyadi | Penyunting: Agus P Sarjono

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com