Tingkatkan Kapasitas Perangkat Desa dan RT, Pemdes Muara Muntai Ilir Gandeng Desa di Jawa

KUTAI KARTANEGARA – Desa Muara Muntai Ilir, Kecamatan Muara Muntai, Kabupaten Kutai kartanegara (Kukar) yang saat ini berstatus sebagai Desa Mandiri, terus berusaha meningkatkan kesejahteraan warganya. Selain itu, juga meningkatkan kapasitas perangkat desa dan para Ketua RT.

“Untuk meningkatkan kapasitas perangkat desa dan ketua RT, kami akan berkolaborasi dengan salah satu desa di jawa. Sehingga ke depannya bisa mengembangkan potensi yang dimiliki di desannya sendiri,” kata Kepala Desa Muara Mintai Ilir, Arifadin, Sabtu, (26/04/2024).

Melalui peningkatan kapasitas tersebut, diharapkan akan muncul inovasi dan para Ketua RT dan perangkat desa, untuk memajukan desanya dengan baik. Karena berstatus sebagai Desa Mandiri menurut Arifadin, pihaknya bersama perangkat desa lainnya terus berusaha mencari berbagai terobosan, agar tingkat kesejahteraan masyarakat makin meningkat.

Salah satunya peningkatan ekonomi kerakyatan yang ada di desa yang dipimpinnya. Tahun 2024 ini, pihaknya akan kembali memberikan bantuan bibit, pakan hingga keramba. Sebab, warganya sebagian besar memiliki aktivitas nelayan.

Dikatakan, bibit dan pakan tersebut jenis ikan mas serta nila, beserta sekitar 40 kotak keramba ikan. Arifadin memastikan program meningkatkan kesejahteraan rakyat tidak hanya menyasar nelayan, namun juga RT dan perangkat desa.

Menurutnya, kesejahteraan menjadi prioritas (Pemdes) Muara Muntai Ilir, Kecamatan Muara Muntai dalam hal program pembangunan. Program ini sejalan dengan RPJMD Pemkab Kukar periode 2021-2026 di bawah kepemimpinan Bupati Edi Damansyah dan Wabup Rendi Solihin. Yakni mewujudkan masyarakat Kukar yang sejahtera dan berbahagia.

Dijelaskan, peningkatan kesejahteraan masyarakatnya fokus dalam hal perekonomian. Warga desanya yang mayoritas bekerja sebagai nelayan, menjadi perhatian untuk terus mendapat bantuan, baik itu nelayan tradisional maupun kelompok pembudidaya. “Program ini telah berjalan hampir dua tahun, dan telah memberikan dampak positif. Dengan bantuan bibit dan keramba,” ujar Arifadin. []

Redaksi08/adv

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com