PARLEMENTARIA DPRD KOTA SAMARINDA – Dalam momen peringatan hari jadi Kota Samarinda ke-355 dan Hari Ulang Tahun (HUT) Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda ke-63, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Samarinda Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) Sugiyono berharap, Kota Samarinda ini lebih maju pembangunannya dan bisa membuat rakyat kota Samarinda maju.
Hal itu disampaikan Sugiyono saat menghadiri upacara peringatan hari jadi Kota Samarinda ke-355 dan HUT Pemkot Samarinda ke-63 di Lapangan Parkir Gedung Olahraga (GOR) Segiri Samarinda jalan Kesuma Bangsa Samarinda, Sabtu (21/01/2023).
“Dengan pergantian tahun usia Kota Samarinda semakin bertambah, mudah-mudahan Kota Samarinda ini lebih maju pembangunannya dan bisa menciptakan rakyat kota Samarinda maju,” ujar politisi dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini.
Menurut Sugiyono, di setiap pemerintahan itu selalu ada perbedaan kepemimpinan. Seperti yang sekarang ini dengan kepemimpinan wali kota yang sekarang menggencarkan pembangunan, terutama untuk penanggulangan banjir sehingga supaya tidak ada keluhan dari masyarakat mengenai banjir..
“Dalam hal kemacetan banyak yang ditangani, salah satunya yang kemarin (proyek membuat terowongan, red) untuk mengurangi kemacetan. Untuk banjir itu hampir semua sudah ditangani, mudah-mudahan selanjutnya tidak ada keluhan dari masyarakat sehingga kegiatan ekonominya menjadi lancar dan pertumbuhan ekonomi semakin tinggi,” kata wakil rakyat kelahiran Mojokerto, 27 Mei 1962.
Dalam upacara tersebut, selain dihadiri Sugiyono dan Wali Kota Andi Harun, pejabat dari Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), turut hadir pula sejumlah anggota DPRD Kota Samarinda lainnya, perangkat daerah, meliputi kepala dinas, badan, camat, lurah, dan Bintara Pembina Desa (Babinsa), serta undangan lainnya. []
Penulis: Guntur Riyadi | Penyunting: Hadi Purnomo