KPU Kalteng menetapkan DPT sebanyak 1.935.116 pemilih dalam Rapat Pleno Terbuka Rekaputalasi dan Penetapan DPT Pemilu 2024 yang digelar di Ballroom Aquarius Boutique Hotel Palangka Raya, Selasa (27/6/2023).

KPU Kalteng Tetapkan 1.935.116 DPT Pemilu 2024

KPU Kalteng menetapkan DPT sebanyak 1.935.116 pemilih dalam Rapat Pleno Terbuka Rekaputalasi dan Penetapan DPT Pemilu 2024 yang digelar di Ballroom Aquarius Boutique Hotel Palangka Raya, Selasa (27/6/2023).

 

PALANGKA RAYA – NYARIS dua juta suara yang akan diperebutkan dalam Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024 di Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng). Hal ini terungkap dalam Rapat Pleno Terbuka Rekaputalasi dan Penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pemilu 2024 yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kalteng di Ballroom Aquarius Boutique Hotel Palangka Raya, Selasa (27/6/2023).

Ketua KPU Kalteng Sastriadi mengatakan, dalam rapat pleno terbuka tersebut, KPU Kalteng menetapkan DPT Pemilu 2024 di Provinsi Kalteng sebanyak 1.935.116 orang atau pemilih. Jumlah tersebut mengalami pengurangan sebanyak 11.056 dari Daftar Pemilih Sementara (DPS) yang ditetapkan KPU Kalteng pada 15 April 2023 lalu.

“Penetapan DPT sebanyak 1.935.116 pemilih pada Pemilu 2024 tersebar di 13 kabupaten/kota, 136 kecamatan dan 1.571 kelurahan/desa di Kalteng dengan jumlah TPS (Tempat Pemungutan Suara -red) mencapai 7.830 TPS. Adapun jumlah pemilih laki-laki sebanyak 995.097 dan perempuan 940.019 pemilih,” jelasnya.

Ketua KPU Kalteng Sastriadi.

Sastriadi mengatakan, bahwa Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi dan penetapan DPT Pemilu 2024 yang dihadiri oleh seluruh pemangku kepentingan, seperti unsur pemerintah daerah, Forkompida, unsur partai politik, Bawaslu dan pihak terkait lainnya itu, merupakan tahapan yang sangat penting dalam pemilu.

“Berdasarkan jumlah DPT yang sudah ditetapkan tersebut maka ini akan menjadi dasar acuan dalam rangka kita membuat kebutuhan kalkulasi logistik di TPS,” sebutnya.

Sementara dari data KPU, jumlah pemilih terbanyak terdapat di Kabupaten Kotawaringin Timur. Dengan jumlah 303.608 pemilih terdiri dari 155.832 pemilih laki-laki dan 147.776 pemilih perempuan. Tersebar di 17 kecamatan, 185 kelurahan/desa dan 1.169 jumlah lokasi Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Disusul DPT di Kapuas mencapai 297.976 jumlah pemilih terdiri dari 153.169 pemilih laki-laki dan 144.807 pemilih perempuan. Tersebar di 17 kecamatan, 231 kelurahan/desa dengan TPS mencapai 1.227 lokasi. Lalu Kota Palangka Raya dengan jumlah DPT 211.423 pemilih terdiri dari 104.994 pemilih laki-laki dan 106.429 pemilih perempuan, tersebar di lima kecamatan, 30 kelurahan/desa dan 827 lokasi TPS.

Jumlah DPT di Kotawaringin Barat mencapai 200.520 pemilih terdiri dari 103.070 pemilih perempuan dan 97.450 pemilih laki-laki. Tersebar di enam kecamatan, 94 kelurahan dan desa serta jumlah TPS sebanyak 789 lokasi. Kemudian Barito Utara dengan DPT 144.092 orang terdiri dari 58.760 pemilih laki-laki dan 55.332 pemilih perempuan, tersebar di sembilan kecamatan, 103 kelurahan/desa serta 458 lokasi TPS.

Untuk Kabupaten Katingan jumlah DPT mencapai 124.385 orang, terdiri dari 64.854 pemilih laki-laki dan 59.539 pemilih perempuan, tersebar di 13 kecamatan, 161 kelurahan/desa serta 520 lokasi TPS. Sementara DPT di Kabupaten Sayuran mencapai 108.397 pemilih, terdiri dari 56.800 pemilih laki-laki dan 51.597 pemilih perempuan, tersebar di 10 kecamatan, 100 kelurahan/desa serta 443 TPS.

Lalu Pulau Pisang dengan DPT 101.189 pemilih, terdiri dari 52.184 pemilih laki-laki dan 49.005 pemilih perempuan, tersebar di delapan kecamatan, 99 kelurahan/desa serta 417 TPS. Kemudian Barito Selatan memiliki DPT sebanyak 98.976 pemilih terdiri dari 50.268 pemilih laki-laki dan 48.708 pemilih perempuan. Tersebar di enam kecamatan, 93 kelurahan/desa dan 406 TPS.

Sedangkan di Gunung Mas ada 90.918 DPT, terdiri dari 47.780 pemilih laki-laki dan 43.138 pemilih perempuan, tersebar di 12 kecamatan, 127 kelurahan/desa dan 390 jumlah TPS. Lalu, DPT Murung Raya mencapai 82.683 pemilih dengan 42.935 pemilih laki-laki dan 39.748 pemilih perempuan, tersebar di 10 kecamatan, 99 kelurahan/desa serta 350 TPS.

Adapun DPT di Barito Timur mencapai 81.100 pemilih dengan 41.107 pemilih laki-laki dan 39.993 pemilih perempuan tersebar di 10 kecamatan, 103 kelurahan/desa serta 351 TPS. Di Lamandau, jumlah DPT sebanyak 75.387 pemilih, terdiri dari 40.070 pemilih laki-laki dan 35.317 pemilih perempuan, tersebar di delapan kecamatan, 88 kelurahan/desa serta 307 TPS.

Terakhir, Kabupaten Sukamara menjadi wilayah dengan jumlah DPT paling sedikit, yakni 44.463 pemilih, terdiri dari 23.283 pemilih laki-laki dan 21.180 pemilih perempuan yang tersebar di lima kecamatan, 32 kelurahan/desa serta 176 lokasi TPS. []

Penulis/Penyunting : Agus P Sarjono

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com