Rinda Bersyukur FKDM Kukar 2023-2028 Resmi di Kukuhkan

KUTAI KARTANEGARA – Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kutai Kartanegara (Kukar) Rinda Desianti bersyukur atas telah dikukuhkannya Kepengurusan Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) periode 2023-2028 yang telah resmi dikukuhkan oleh Bupati Kukar. Hal ini disampaikannya usai kegiatan di Ruang Serba Guna Kantor Bupati Kukar, Tenggarong, Sabtu (25/11/2023).

“Kawan-kawan ini (Kepengurusan FKDM, red) saya bersyukur sudah terbentuk semua ya, walaupun tadi ada satu yang anggota yang meninggal dunia, itu nanti yang satunya menyusul, ” ucap Rinda.

Terbentuknya FKDM ini ia harapkan untuk dapat membantu kinerja Kesbangpol Kukar untuk melakukan pemetaan konflik jelang pemilu terutama pemilihan legislatif (Pileg) dan pemilihan presiden (Pilpres) 20 kecamatan, 193 desa dan 44 kelurahan.

Rinda mengatakan bahwa fungsi FKDM ini sesuai dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) Nomor 2 Tahun 2018 tentang Kewaspadaan Dini di Daerah, yang berkaitan dengan pemetaan, mengkoordinasikan dan mengidentifikasi setiap persoalan yang berpotensi mengganggu Ancaman, Tantangan, Hambatan, dan Gangguan (ATHG).

Ia menambahkan bahwa kepengurusan FKDM ini terdiri dari berbagai unsur masyarakat dan ia sangat berterima kasih dengan para pengurus di sela kesibukannya mau mewakafkan waktunya itu sudah sangat luar biasa untuk kegiatan di FKDM ini. Senin mendatang mereka sudah mulai rapat-rapat untuk mulai bekerja karena akan melakukan proses monitoring dan mensosialisasikan terkait potensi ATHG kepada masyarakat dan yang penting sebenarnya mengkonsolidasikan jajaran FKDM yang ada di kecamatan.

Penulis: Tusiman | Penyunting: Nursiah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com