Pj Gubernur Dorong Intansi Kembangkan Green House

BALIKPAPAN – MASYARAKAT maupun instansi serta lembaga, harus berani mencoba untuk ikut mengembangkan kegiatan menanam melalui pola green house. Demikian ditegas Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Akmal Malik saat panen perdana sayuran di green house Unit Pelaksana Teknis (UPT) Embarkasi Haji Sepinggan Balikpapan, Rabu (6/3/2024).

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltim kata Akmal Malik, sangat mengapresiasi penanaman komoditi pangan yang dilakukan berbagai pihak, tak terkecuali UPT Embarkasi Haji Sepinggan.

“UPT Embarkasi Haji Sepinggan Balikpapan bisa menjadi contoh untuk pengembangan tanaman sayur melalui green house. Sehingga turut mendukung terciptanya ketahanan pangan di Kaltim,” katanya.

Pj Gubernur mengungkapkan, setelah tiga unit yang dibangun rencana di APBD Perubahan Pemprov Kaltim juga akan membantu UPT Embarkasi Haji Sepinggan untuk membangun green house lagi. Sehingga ke depan dapat menjadi percontohan pembangunan atau pengembangan green house bagi instansi pemerintah di Kaltim maupun Indonesia.

Menurutnya saat ini UPT Embarkasi Haji Sepinggan memulai dengan sayuran, selanjutnya bisa dikembangkan lagi dengan menanam cabai maupun komoditas yang bisa mendukung bagi ketahanan pangan daerah.

“Alhamdulillah di UPT Embarkasi Haji Sepinggan Balikpapan ini berhasil dan sukses. Jadi kami harapkan berani mencoba agar ketahanan pangan dapat terwujud dan inflasi dapat ditekan,” jelasnya.

Dia mengatakan, penanaman dan panen juga sudah dicoba di Sekolah Khusus Olahragawan Indonesia dan hasilnya cukup sukses sampai sekarang. “Artinya kami harapkan ke depan setiap instansi pemerintahan dapat memanfaatkan pekarangan yang dimiliki untuk green house. Yang selanjutnya di tanam sayuran dan komoditi ketahanan pangan lainnya,” pesannya. []

Penulis: Himawan Yokominarno | Penyunting: Agus P Sarjono

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com