CSR Award, Wujud Sinergitas Program Pemerintah dan Dunia Usaha

KUTAI KARTANEGARA – PERUSAHAAN yang beroperasi di wilayah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) jumlah mencapai sekitar 1.100 perusahaan. Namun sayangnya, yang aktif memberikan laporan dan perkembangan usahanya hanya sekitar 33 perusahaan saja. Kontribusi perusahaan untuk Kukar pun menjadi pertanyaan.

Guna memacu peran perusahaan ikut membangun daerah, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kukar bersama Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Kukar menggelar Corporate Social Responsibility (CSR) Award IV Tahun 2023.

Kepala DPMPTSP Kukar Alfian Noor mengatakan, kegiatan yang berlangsung di Gedung Putri Karang Melenu (PKM) Kecamatan Tenggarong Seberang, Kukar, Rabu (27/12/2023) itu merupakan agenda rutin tahunan dalam rangka memberikan penghargaan bagi perusahaan yang berkontribusi terhadap pembangunan daerah.

“CSR Award tahun ini dengan tema Sinergitas CSR Membangun Kutai Kartanegara yang Inovatif, Berdaya Saing dan Mandiri,” tuturnya.

Alfian Noor menjelaskan, pada CSR Award ini pihaknya ingin melakukan sinergitas program antara pemerintah dan dunia usaha. Pasalnya sinergitas ini sangat diperlukan dalam melakukan akselerasi pembangunan daerah.

“Agenda ini bukan hanya acara award semata, namun kami ingin membangun sinergitas lebih lanjut sehingga lebih terarah pada pencapaian tujuan yang tertuang, dalam visi misi Kukar Idaman,” imbuhnya.

Acara ditandai juga dengan penandatangan MoU antara Rektor Unikarta, Tenggarong Ince Raden, dengan empat perusahaan yaitu PT Multi Harapan Utama, PT Niaga Mas Gemilang dan PT Mahakam Sumber Jaya dan PT Kutai Energi tentang pelaksanaan Tridharma Perguruan Tinggi dan Tanggung Jawab Sosial Perusahaan yang disaksikan Sekretaris Daerah Kabupaten Kukar Sunggono. []

Penulis : Jemi Irlanda Haikal | Penyunting : Agus P Sarjono

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com