Air Kiriman Naik, Warga Bantaran Sungai Bontang Diliputi Cemas

BONTANG — Ancaman banjir kembali menghantui warga Kota Bontang. Debit air sungai di kawasan Jalan Tomat dilaporkan meningkat tajam dan mulai meluap hingga menggenangi Jalan Imam Bonjol, Rabu (15/01/2026). Kondisi tersebut memicu kekhawatiran warga, terutama yang bermukim di bantaran sungai.

Pantauan di lapangan menunjukkan genangan air menutup badan jalan sepanjang kurang lebih 70 meter. Meski hingga sore hari kendaraan roda dua dan roda empat masih bisa melintas, arus lalu lintas tampak melambat karena pengendara memilih lebih berhati-hati.

Warga sekitar menyebut kenaikan debit air terjadi sejak siang hari. Salah seorang warga RT 12 Gang Buncis, Kelurahan Gunung Elai, Hartati, mengungkapkan bahwa air sungai mulai menunjukkan tanda-tanda peningkatan sejak pukul 12.00 Wita dan terus bertambah hingga akhirnya meluap ke jalan sekitar pukul 15.00 Wita.

“Airnya naik pelan-pelan sejak siang. Sekitar jam tiga sore sudah mulai masuk ke jalan. Kami di sini waswas karena rumah berada persis di tepi sungai,” ujarnya.

Hartati menduga tingginya debit air disebabkan hujan yang mengguyur sejak pagi, ditambah aliran air kiriman dari wilayah hulu. Ia mengaku khawatir kondisi akan semakin parah ketika malam hari.

“Sepertinya ini air kiriman. Hujan dari pagi tidak berhenti, jadi kami takut airnya terus naik dan banjir datang saat malam,” tuturnya dengan nada cemas.

Tak hanya di Jalan Imam Bonjol, genangan air juga mulai terlihat di Jalan Ahmad Yani sejak sore hari. Warga dan pengendara yang melintas diimbau untuk meningkatkan kewaspadaan karena permukaan jalan licin dan tertutup air.

Sementara itu, Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Bontang, Ismail, memastikan pihaknya telah bersiaga memantau perkembangan situasi di sejumlah titik rawan.

“Personel BPBD sudah kami siagakan. Anggota yang bertugas di shift sore akan terus memantau kondisi. Jika ada warga membutuhkan bantuan, kami siap melakukan penanganan,” jelasnya.

BPBD juga mengingatkan masyarakat untuk segera melapor jika terjadi kenaikan air secara signifikan atau kondisi darurat lainnya, guna menghindari risiko yang tidak diinginkan. []

Admin03

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com