Rapat Paripurna DPRD Kutai Barat Resmi Tetapkan Jadwal Bersama 2026

KUTAI BARAT – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Barat (Kubar) bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutai Barat secara resmi melaksanakan penandatanganan jadwal bersama Tahun 2026 dalam Rapat Paripurna I Masa Sidang I Tahun 2026, Rabu (28/01/2026). Kegiatan tersebut digelar di Ruang Sidang Utama Kantor DPRD Kutai Barat sebagai bagian dari tahapan awal penyelenggaraan agenda pemerintahan dan legislasi tahun berjalan.

Rapat paripurna ini dihadiri oleh pimpinan dan anggota DPRD Kutai Barat, jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), para kepala perangkat daerah, serta sejumlah undangan lainnya. Kehadiran unsur eksekutif dan legislatif tersebut mencerminkan komitmen bersama dalam membangun koordinasi yang solid demi kelancaran penyelenggaraan pemerintahan daerah.

Dalam rapat tersebut, sambutan Bupati Kutai Barat disampaikan oleh Sekretaris Daerah Kutai Barat, Ayonius. Ia menegaskan bahwa penandatanganan jadwal bersama antara DPRD dan Pemerintah Daerah merupakan langkah strategis untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang efektif, efisien, dan terarah.

Menurut Ayonius, keseragaman dan sinkronisasi jadwal antara lembaga eksekutif dan legislatif menjadi fondasi penting agar seluruh agenda pemerintahan, baik pembahasan anggaran maupun legislasi daerah, dapat berjalan selaras dan berkesinambungan sepanjang Tahun 2026.

“Penandatanganan jadwal bersama ini merupakan bentuk nyata sinergi antara pemerintah daerah dan DPRD. Dengan adanya jadwal yang telah disepakati, maka pembahasan APBD maupun raperda lainnya dapat dilaksanakan tepat waktu sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan,” ujar Ayonius saat menyampaikan sambutan bupati.

Ia juga menyampaikan apresiasi kepada pimpinan dan seluruh anggota DPRD Kutai Barat atas kerja sama dan komunikasi yang selama ini terjalin dengan baik. Sinergi yang kuat antara eksekutif dan legislatif, lanjutnya, menjadi kunci utama dalam mendorong percepatan pembangunan daerah serta memastikan kebijakan yang dihasilkan benar-benar berpihak pada kepentingan masyarakat.

Selain agenda penandatanganan jadwal bersama, rapat paripurna tersebut juga membahas pembentukan Panitia Khusus (Pansus) terhadap Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) inisiatif DPRD. Pembentukan pansus ini dinilai sebagai bagian dari upaya memperkuat fungsi legislasi DPRD dalam merespons kebutuhan hukum dan dinamika pembangunan daerah.

Ayonius menilai, pembentukan pansus raperda inisiatif DPRD merupakan wujud komitmen bersama antara pemerintah daerah dan DPRD dalam meningkatkan kualitas regulasi daerah serta tata kelola pemerintahan di Kabupaten Kutai Barat.

“Raperda inisiatif DPRD diharapkan dapat disusun secara cermat, komprehensif, dan selaras dengan peraturan perundang-undangan yang lebih tinggi, sehingga nantinya dapat diimplementasikan secara efektif dan memberikan solusi atas permasalahan di tengah masyarakat,” jelasnya.

Lebih lanjut, Ayonius menegaskan bahwa pemerintah daerah akan menugaskan seluruh perangkat daerah terkait untuk bersikap aktif dan kooperatif dalam setiap tahapan pembahasan raperda bersama pansus DPRD. Ia juga mendorong agar proses penyusunan regulasi melibatkan berbagai pemangku kepentingan, termasuk akademisi dan unsur masyarakat, guna menghasilkan produk hukum yang berkualitas, aplikatif, dan berkeadilan.

Menutup sambutannya, Ayonius mengajak seluruh pihak untuk terus memperkuat sinergitas dan komitmen bersama dalam mengawal jalannya pembangunan daerah. Ia berharap seluruh agenda pemerintahan yang telah disepakati dalam jadwal bersama Tahun 2026 dapat dilaksanakan secara akuntabel, efektif, dan efisien.

Dengan demikian, seluruh program dan kebijakan yang direncanakan diharapkan mampu mendorong terwujudnya Kabupaten Kutai Barat yang semakin sejahtera, aman, adil, merata, dan beradat.

Rapat Paripurna I Masa Sidang I Tahun 2026 tersebut berlangsung tertib dan lancar, sekaligus menjadi penanda dimulainya rangkaian agenda legislatif dan eksekutif Kabupaten Kutai Barat pada tahun anggaran 2026. []

Penulis: Rifky Irlika Akbar | Penyunting: Nursiah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com