PT. Qiblat Wisata Lakukan Silaturahmi Dengan Para Jamaah Umrah

Para jama’ah yang pernah melaksanakan umrah melalui PT. Qiblat wisata Pontianak, pada acara Silaturrahmi Minggu (17/9) bertempat di Aula Kecamatan Pontianak Barat, Jalan Tabrani Ahmad Pontianak (Foto:Yuni Hairunita)

PONTIANAK-Ibadah Umrah memerlukan kesiapan mental yang timbul dari kesiapan batin atau hati, dengan memiliki niat ataupun tekat yang bulat untuk melaksanakan umrah.

Hal itu dilakukan PT. Qiblat Wisata Tours dan Travel biro umrah Kalimantan Barat bersilaturahmi dengan para jamaah umrah untuk mempererat tali silaturahmi dan tali persaudaraan yang selama ini terjalin, bertempat di Aula kantor Camat Pontianak Barat , Minggu (17/9) diadakannya pertemuan dengan para jamaah umrah, dengan meriah dan penuh keakraban.

Sementara itu, Komisaris PT. Qiblat Wisata Pontianak, H. Amnah Mirsakdin mengatakan, kami hanya melayani para jamaah yang terbaik dan punya niat untuk melakukan umrah.

“Karena itu untuk ibadah, janganlah kita mau beribadah hanya untuk hura-hura atau kesenangan pribadi,  makanya kami melayani yang benar-benar ingin melaksanakan ibadah haji,’’kata H. Amnah Mirsakdin.

Menurutnya, PT. Qiblat Wisata terbentuk pada tahun 2002 di Jakarta dan untuk cabang di Pontianak pada tahun 2007, kami juga sudah memiliki cabang di Makasar Sulawesi Selatan, Jakarta Pusat, Surabaya dan lain-lain. “Saya berharap PT. Qiblat Wisata untuk kedepannya akan lebih maju, supaya tidak ada kendala lagi dan tidak ada jamaah yang kecewa, untuk itu saya yang mengawasi sendiri setiap keberangkatan para jamaah umrah,’’tegasnya.

Pada kesempatan itu, Manajer PT. Qiblat Wisata Kota Pontianak Erni Zeniah menambahkan, adanya kasus first travel yang  gagal memberangkatkan puluhan calon jamaah umrah berdampak pada penurunan jamaah di Pontianak .

Kata Erni Zeniah, PT. Qiblat Wisata pengalami penurunan jumlah jamaahnya hingga mencapai 50 persen dibandingkan tahun lalu. Biasanya untuk qiblat wisata bisa mencapai 350 jamaah setiap tahun, tapi di tahun ini hanya mencapai 200 jamaah.

Dengan penurunan yang sangat dratis ini kami mengundang Kasi Haji dan Umrah, Kementerian Agama Kota Pontianak untuk bersilaturahmi dengan tujuan untuk mengembalikan keyakinan masyarakat atau para jamaah yang trauma agar bisa kembali berangkat bersama PT Qiblat Wisata.

“Insya Allah kami akan berusaha untuk mengembalikan kestabilan ini dengan dibantu Kasi Haji Dan Umrah Kemenag dan pihak Imigrasi, dengan mengundang pihak terkait untuk memberikan wawasan mengenai umrah itu sendiri. “Harapan saya untuk mencapai itu semua harus memperbanyak usaha dan memperbanyak wawasan,’’harapnya (Yuni Hairunita)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com