Bantuan API Bagi Nelayan Mempawah Dinilai Tidak Tepat Sasaran

Kapal bantuan Kementerian Kelautan dan Perikanan RI sebagai alat penangkapan ikan diberikan kepada KUB di Mempawah (Foto:Ahmad Johandi)

MEMPAWAH-Kelompok Usaha Bersama (KUB) Senangin, Desa Sungai Bakau Kecil, Kecamatan Mempawah Timur, Kabupaten Mempawah merasa senang. Pasalnya Kementerian Kelautan dan Perikanan RI menyerahkan bantuan alat penangkapan ikan (API).

Ketua KUB Senangin, Dedy Kuswandikartono mengatakan, bantuan API ini merupakan program pemerintah, setelah dilarangnya alat tangkap trawl karena dinilai tak tepat sasaran, seharusnya yang mendapatkan bantuan adalah nelayan yang memiliki kapal pribadi.

Sebagian nelayan menyesalkan karena yang mendapatkan bantuan adalah para ABK yang menjalankan kapal milik orang lain.

“Seharusnya yang mendapat bantuan alat penangkap ikan adalah nelayan yang memiliki kapal pribadi, bukan ABK,’’ujarnya, pada Berita Borneo, Senin (15/1).

Sementara itu, berdasarkan pantauan wartawan Berita Borneo biro Mempawah, bantuan ini ternyata diberikan kepada ABK bukan pemilik kapal. Diduga ada permainan yang tidak transparan dari oknum dinas terkait.(Ahmad Johandi)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com