Samarinda Bergerak Menjadi Kota Pintar

SAMARINDA – WALI KOTA Samarinda Andi Harun mengatakan pentingnya setiap kota yang akan menjadi penyangga Ibu Kota Nusantara (IKN) untuk bertransformasi menjadi smart city (kota pintar), termasuk Samarinda. Dia juga menjelaskan bahwa saat ini Samarinda telah bergerak menjadi kota pintar.

Hal ini disampaikannya di depan Civitas Academika Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur (UMKT) dan peserta seminar bertajuk Pembangunan Berbasis Smart City Sebagai Penyangga IKN yang digelar di Ruang Rapat Gedung Jenderal Sudirman Jalan Juanda Samarinda, Selasa (9/1/2924).

Hadir sebagai key note speaker (pembicara utama, red), Andi Harun mengungkapkan program pembangunan yang digagasnya di Kota Samarinda dengan memanfaatkan kemajuan teknologi digital yang berkembang saat ini.

“Senua kota harus mampu mentransformasikan dirinya menjadi kota pintar smart city, dan Samarinda menjadi bagian dari itu. Dan kita memulai dengan kekuatan kita sendiri. Kita mulai dengan tangan kita sendiri” ungkapanya.

Wali Kota menjelaskan, salah satu program pembangunan yang saat ini dikerjakan oleh Pemkot Samarinda adalah Teras Samarimda. Di mana fasilitas publik di kawasan Teras Samarinda akan menggunakan berbagai inovasi kota modern.

Untuk diketahui tahun ini pembangunan Teras Samarinda akan memasuki tahap ke dua dari lima tahap yang direncanakan.

“Teras Samarinda itu dibangun dalam empat tahap bahkan mungkin sampai lima tahap dan tahun ini masuk ke tahap kedua. Mulai dari depan Bank BTN sampai depan Kantor Gubernur. Tahap kedua Kantor Gubernur sampai ke pelabuhan,” jelas Andi Harun.

Disamping itu dia menjelaskan bahwa fihaknya akan melaksanakan pembangunan Pasar Pagi menjadi pasar pintar dengan teknologi modern. Nanti semua aplikasi layanan yang ada di dalam pasar termasuk sarana dan prasarana masyarakat juga akan diwujudkan berbasis teknologi.

Sejalan dengan cita-citanya mewujudkan Samarinda sebagai smart city, Andi Harun menjelaskan bahwa Samarinda saat ini telah menjadi bagian dari organisasi kota dunia. Di mana dirinya juga menjadi bagian dari pengurus eksekutif walikota dunia.

“Samarinda yang kita cita-citakan sebagai smart city dan Samarinda hari ini telah masuk menjadi anggota organisasi kota dunia. Dan saya menjadi salah satu pengurus eksekutif organisasi walikota walikota dunia yang baru saja ditetapkan di Yiwu, China,” pungkasnya. []

Penulis : Himawan Yokominarno | Penyunting : Agus P Sarjono

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com