Pemkot Tarakan Ajak Warga Hadiri Car Free Day untuk Pola Hidup Sehat

TARAKAN – Menggalakkan pola hidup sehat, Pemerintah Kota (Pemkot) Tarakan mengajak masyarakat untuk hadiri kegiatan Car Free Day (CFD) yang dilaksanakan setiap hari Minggu.

Kegiatan tersebut akan dilaksanakan setiap minggu pertama dan minggu ketiga setiap bulannya di sepanjang jalan Stadion Datu Adil Tarakan. Car free day minggu ketiga bulan Juli akan diselenggarakan pada 21 Juli 2024 mendatang.

Penjabat (Pj) Wali Kota Tarakan, Dr. Bustan mengungkapkan kegiatan yang dilaksanakan mulai pukul 06.00 WITA hingga 10.00 WITA tersebut, merupakan kesempatan untuk menjaga kebersihan udara.

Car free day sendiri merupakan kegiatan untuk menurunkan ketergantungan masyarakat terhadap kendaraan bermotor. Gerakan ini dimulai dari kesadaran penduduk dunia mengenai bahaya pemanasan global dan pentingnya pengurangan emisi bahan bakar di dunia.

“Ini adalah kesempatan untuk menjaga kebersihan udara mempererat tali silaturahmi dan menjalankan gaya hidup sehat nikmati suasana kota yang bebas dari polusi, berolahraga serta menikmati hiburan dan kuliner UMKM,” ujarnya, Jumat (19/07/2024).

Tak hanya itu saja, menurutnya kegiatan ini dapat dimanfaatkan oleh masyarakat untuk memperkuat solidaritas dan kebersamaan serta partisipasi seluruh masyarakat di Kota Tarakan.

“Ini sangat berarti untuk kesuksesan kegiatan car free day di Kota Tarakan yang kita cintai dan banggakan bersama,”pungkasnya. []

Redaksi08

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com