HAN 2024: LPKA Tenggarong Berikan PMP Kepada 38 Anak Binaan

TENGGARONG – MOMENTUM Hari Anak Nasional (HAN) ke-40 Tahun 2024 diperingati Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Tenggarong dengan menggelar upacara penyerahan Pengurangan Masa Pidana (PMP) kepada 38 anak binaan.

Usai memimpin Upacara HAN ke-40 yang mengusung tema “Anak Binaan Terlindungi, Indonesia Maju” di lapangan LPKA Kelas II Tenggarong, Selasa (23/07/2024), Kepala LPKA Tenggarong Husni Thamrin menyerahkan secara simbolis Surat Keputusan (SK) Remisi kepada anak-anak binaan.

Membacakan sambutan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (HAM) RI Yasonna Laoly, Husni Thamrin menyampaikan, secara keseluruhan PMP diberikan kepada total 1.138 anak-anak binaan secara serentak di Indonesia.

“Berkaryalah dengan penuh semangat dan raih prestasi setinggi-tingginya. Jadikanlah kegiatan ini, sebagai sarana untuk menunjukkan prestasi terbaik kalian. Capailah prestasi itu dengan tetap menjaga semangat kebersamaan dan persaudaraan,” kata Husni Thamrin mengutip sambutan Menkum-Ham.

Dia mengatakan, tidak ada prestasi dan karya besar yang lahir begitu saja. Segalanya memerlukan waktu dan proses, serta merupakan hasil dari kerja keras yang tekun dan tabah.

Lebih lanjut ia menjelaskan, pemberian PMP ini diharapkan mampu untuk memotivasi anak-anak binaan agar menjadi pribadi yang lebih baik lagi, dan bersemangat dalam mengikuti pembinaan di LPKA Kelas II Tenggarong. []

Penulis: Rudi Harahap | Penyunting: Agus P Sarjono

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com