BALIKPAPAN – Tiga bakal pasangan calon (paslon) wali kota dan wakil wali kota terkonfirmasi akan mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Balikpapan, Provinsi Kalimantan Timur, pada hari terakhir pendaftaran, yakni Kamis, 29 Agustus 2024.
Ketiga pasangan bakal calon wali kota dan wakil wali kota, jelas Ketua KPU Kota Balikpapan Prakoso Yudho Lelono di Balikpapan, Rabu, sudah mengonfirmasi akan melakukan pendaftaran pada Kamis (29/08/2024).
“Saat ini belum ada yang daftar, tapi besok ada tiga bakal paslon dijadwalkan datang sekaligus serahkan berkas pendaftaran pilkada,” tambahnya.
Pasangan bakal calon wali kota dan wakil wali kota Rahman Mas’ud-Bagus Susetyo terkonfirmasi melakukan pendaftaran pukul 13.00 WITA, diperkirakan tiba di Kantor KPU Kota Balikpapan sekitar pukul 14.00 WITA.
Pasangan bakal calon wali kota dan wakil wali kota Syukri Wahid-Muhammad Syabani terkonfirmasi mendaftarkan diri pukul 16.00 WITA, diperkirakan sampai di Kantor KPU Balikpapan sekitar pukul 17.00 WITA.
Selanjutnya pasangan bakal calon wali kota dan wakil wali kota Rendi Susiswo Ismail-Eddy Sunardi Darmawan terkonfirmasi melakukan pendaftaran pada malam hari.
“Dari konfirmasi pasangan Rendi Susiswo Ismail-Eddy Sunardi Darmawan berencana daftar sekitar pukul 19.00 WITA,” kata Prakoso Yudho Lelono.
Pendaftaran pasangan bakal calon peserta pilkada berlangsung 27-29 Agustus 2024, hari pertama dan kedua dimulai pukul 08.00 WITA hingga 16.00 WITA, dan hari terakhir mulai pukul 08.00 WITA sampai 23.59 WITA.
“Kami berharap pada hari terakhir, proses pendaftaran sudah selesai semua sebelum pukul 23.00 WITA,” ujarnya.
Sejauh ini tidak ada kendala untuk persiapan pendaftaran pasangan bakal calon wali kota dan wakil wali kota tidak ada kendala, menurut dia lagi, komunikasi dan koordinasi dengan pemangku kepentingan berlangsung dengan baik.
Proses pendaftaran pasangan bakal calon wali kota dan wakil wali kota diharapkan berjalan aman dan lancar, pengaman juga sudah siap, demikian Prakoso Yudho Lelono. []
Redaksi08