SAMARINDA – SEPULUH partai politik di DPRD Samarinda memberikan dukungan kepada Andi Harun dan Saefuddin Zuhry untuk maju berpasangan sebagai bakal pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Samarinda dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pikada) Kota Samarinda 2024.
Saefuddin Zuhry mengakui, dirinya dapat maju dan terpilih mendampingi Andi Harun untuk Pilkada Samarinda karena mendapat dukungan dari sepuluh partai politik (parpol). Namun kata dia, untuk mendapatkan dukungan itu prosesnya tidak terjadi secara mendadak, melainkan melalui tahapan yang panjang dan intens.
“Pertemuan tidak bisa dihitung berkali-kali cukup banyak dan yang namanya chemistry (perasaan saling terhubung -red) itu dalam perjalanan selalu ada. Hingga yang terbaik bisa bergandengan dengan Andi Harun karena kesamaan pembicaraan pembangunan Samarinda ke depannya,” kata Saefuddin saat rapat konsolidasi partai pengusung di Samarinda, Rabu (28/08/2024).
Menurut politisi Partai Nasdem ini, di masa kepemimpinan Andi Harun sudah banyak proyek revitalisai gedung dan pembangunan peningkatan pemberdayaan masyarakat yang telah dilaksanakan. Sehingga untuk yang akan datang, Andi Harun membutuhkan seorang pendamping yang sefrekuensi dengannya. Karena itulah, dirinya dipercaya untuk mendampinginya.
“Andi Harun sudah meletakkan batu pertama pembangunan-pembangunan yang ada secara fisik maupun bangunan secara metal dan alhamdulillah dengan adanya chemistry, akhirnya beliau memilih saya untuk maju sebagai calon wakil wali kota,” tutur anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) ini.
Saefuddin juga memastikan Partai Nasional Demokrat (Nasdem) tempatnya bernaung akan mendukung dan siap memenangkan dirinya bersama Andi Harun dalam Pilkada Samarinda 2024 dengan berlandaskan kesamaan tujuan untuk kelanjutan pembangunan Samarinda.
“Jangan ditanya kalau Nasdem, itu sudah satu kesatuan yang harus satu komando dan saya yakin Nasdem mendukung kita bersama-sama Andi Harun untuk membangun Samarinda lebih baik lagi,” tutup Saefuddin. []
Penulis: Guntur Riyadi | Penyunting: Agus PS