SAMARINDA – GUNA memberikan pengetahuan dan pemahaman mengenai tugas dan tanggung jawab pengamanan Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Samarinda menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) kepada petugas Pengamanan Tempat Pemungutan Suara (PamTPS) se-Kecamatan Loa Janan Ilir di Hotel Harris Samarinda, Selasa (22/10/2024).
Usai menjadi narasumber pada Bimtek PamTPS tersebut, Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Samarinda Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan Sumber Daya Manusia (SDM) Yustiani memberikan apresiasi terhadap kegiatan itu.
“Saya sangat mengapresiasi Kesbangpol Kota Samarinda yang melaksanakan Bimtek untuk para petugas PamTPS, karena keberadaan mereka nanti sangat penting untuk keamanan dan ketertiban di TPS,” kata Yustiani kepada awak media.
Dia berharap usai mengikuti Bimtek, para petugas PamTPS yang akan bertugas pada Pilkada serentak 27 November mendatang dapat mengetahui tugas dan tanggung jawabnya di TPS masing-masing
“Dengan adanya Bimtek ini mudah-mudahan petugas PamTPS benar-benar mengetahui tugas dan fungsinya di TPS, sehingga pelaksanaan Pilkada tahun 2024 bisa berjalan dengan lancar dan kondusif,” harapnya.
Untuk diketahui, Kesbangpol Kota Samarinda menggelar Bimtek untuk para petugas PamTPS Samarinda selama 10 hari mulai 21 sampai 31 Oktober 2024. Kegiatan yang akan berlangsung di tempat berbeda menyesuaikan jumlah peserta itu diikuti sebanyak 2.404 petugas.
Dalam Bimtek tersebut hadir sebagai narasumber yakni Komisioner KPU Samarinda, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Samarinda, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Samarinda, dan Kepolisian Resor Kota (Polresta) Samarinda. []
Penulis: Guntur Riyadi | Penyunting: Agus P Sarjono