Aduh, Alas Tangga JPO di Daan Mogot Dicuri!

JAKARTA – Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) di Jalan Daan Mogot, Jakarta Barat, menjadi sorotan usai sejumlah pelat aluminium atau bordes pada bagian tangganya hilang. Kondisi tersebut menyebabkan tangga jembatan berlubang dan membahayakan pengguna jalan.

Kepolisian Sektor Grogol Petamburan menyatakan tengah menyelidiki dugaan pencurian komponen JPO tersebut. Meskipun belum ada laporan resmi yang masuk dari masyarakat atau instansi terkait, penyelidikan tetap dilakukan sebagai langkah awal.

“Benar (sedang diselidiki),” ujar Kapolsek Grogol Petamburan, Kompol Reza Hafiz Gumil, kepada wartawan, Senin (14/04/2025).

Menurut Reza, pihaknya akan berkoordinasi dengan instansi terkait yang bertanggung jawab terhadap pengelolaan fasilitas publik, guna menindaklanjuti hilangnya bordes tersebut. “Kami koordinasi dengan pihak terkait yang bertanggung jawab terhadap fasilitas publik JPO tersebut,” jelasnya.

Dari pantauan di lokasi, bagian yang mengalami kerusakan berada pada akses naik dan turun tangga jembatan. Selain bordes yang hilang, beberapa elemen struktur penyangga juga tampak mulai keropos.

Pihak Suku Dinas Bina Marga Jakarta Barat telah bergerak cepat melakukan perbaikan. Kepala Seksi Jalan dan Jembatan Sudin Bina Marga Jakbar, Khairul Imam, menyampaikan bahwa perbaikan bersifat permanen dan ditujukan untuk mencegah pencurian serupa di masa mendatang.

“Untuk masalah pencurian, itu ranahnya bukan Bina Marga. Jadi ya kalau rusak ya kita perbaiki gitu aja. Ranah itu mungkin di kepolisian,” katanya.

Khairul menduga pelaku pencurian menggunakan alat khusus untuk membongkar pelat aluminium yang seharusnya telah dilas mati. “Selama ini dilas mati, cuma malingnya juga bawa las juga,” ungkapnya.

Perbaikan telah selesai dilakukan pada hari yang sama, dan bordes yang hilang kini telah terpasang kembali. Pihak Bina Marga mengimbau masyarakat agar turut serta menjaga fasilitas publik serta segera melaporkan bila menemukan aktivitas mencurigakan di sekitar JPO.

“Kalau ada aktivitas yang mencurigakan, ya tolong diingatkan orangnya,” ujar Khairul menutup pernyataannya. []

Redaksi03

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com
X